Nakita.id - Sebagian besar orang mungkin belum tahu, berikut ciri-ciri hamil trimester pertama.
Trimester pertama kehamilan memang menjadi momen yang begitu berat bagi sebagian besar orang.
Bagaimana tidak? Biasanya di trimester pertama ini lah Moms akan mengalami berbagai keluhan.
Baca Juga: Ternyata Begini Ciri-ciri Hamil Tanpa Mual yang Bisa Moms Rasakan, Termasuk Sering Buang Air Kecil
Misalkan mual, muntah, sakit kepala, tidak nyaman, dan sebagainya.
Bentuk perut Moms pun perlahan akan mulai terlihat meski tidak begitu nyata.
Kehamilan di trimester pertama memang cukup melelahkan untuk sebagian besar orang.
Aktivitas sehari-hari pun akan terganggu karena kebanyakan Moms yang hamil di trimester pertama akan mudah lemas dan lebih nyaman untuk rebahan saja.
Namun selain lemas dan merasa berbagai keluhan, ciri-ciri hamil trimester pertama juga bisa terlihat dari perkembangan bayi di dalam perut Moms.
Melansir dari Verwell Family, hari pertama kehamilan Moms, sperma dan sel telur belum bertemu.
Pada minggu ke-6 di pertengahan trimester pertama Moms: wajah, tengkorak, dan otak bayi Moms mulai terbentuk.
Tangan dan kakinya mulai tumbuh serupa dengan tunas.
Menjelang akhir trimester pertama, bayi Moms lebih dari 3 inci dan menggerakkan lengan, kaki, mata, jantung berdetak, dan banyak lagi.
Faktanya, semua organ, otot, tungkai, dan bahkan alat kelamin bayi terwakili.
Ciri-ciri hamil di trimester pertama memang tidak akan terlihat signifikan jika dari perubahan perut saja.
Namun ciri-ciri hamil trimester pertama bisa dirasakan dari perkembangan bayi yang ada di dalam perut Moms.
Sehingga ketika Moms sedang hamil di trimester pertama ada baiknya benar-benar berhati-hati.
Baca Juga: Benarkah Morning Sickness Parah Jadi Ciri-ciri Hamil Anak Laki-laki, Ini Fakta Sebenarnya
Jangan terlalu lelah, dan batasi aktivitas sehari-hari Moms.
Hal tersebut penting dilakukan agar perkembangan bayi di trimester satu bisa optimal dan tidak mengalami masalah.
Itu dia penjelasan dari ciri-ciri hamil trimester pertama yang mungkin belum banyak orang ketahui.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Verywell Family |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR