Nakita.id - Moms pernah mendengar soal mitos vs fakta kehamilan nutrisi untuk ibu hamil?
Sudah menjadi rahasia umum kalau ibu hamil harus mengonsumsi makanan bergizi demi perkembangan janin.
Tapi, tahukah Moms kalau beberapa jenis makanan sangat baik untuk ibu hamil karena kandungan nutrisinya.
Baca Juga: Mitos VS Fakta Kehamilan, Benarkah Ibu Hamil Dilarang Makan Tauge Mentah?
Meski bukan makanan favorit Moms, tapi sebaiknya coba konsumsi makanan ini demi si Kecil.
Dengan menerapkan pola makan baik, maka kehamilan akan berjalan aman dan lancar tanpa masalah.
Nah, melansir dari Healthline, berikut rekomendasi makanan yang bisa dikonsumsi oleh ibu hamil.
Apa saja?
1. Daging bebas lemak
Selama hamil Moms membutuhkan asupan harian zat besi dua kali lipat lebih banyak.
Jika stok zat besi tidak baik, maka biasanya Moms akan mudah merasa lelah.
Dan daging bisa memberikan asupan zat besi yang mudah diserap oleh tubuh. Untuk hasil yang lebih baik, pilihlah yang bebas lemak.
2. Brokoli
Tak hanya dikemas dengan pelbagai nutrisi yang penting bagi kehamilan, seperti kalsium dan folat, brokoli juga kaya akan kandungan serat dan antioksidan.
Karena memiliki banyak kandungan vitamin C, si hijau satu ini akan membantu tubuh Moms menyerap zat besi lebih baik saat mengonsumsi makanan tinggi zat besi.
3. Pisang
Buah kuning ini kaya akan potasium dan menjadi suntikan energi instan untuk melawan rasa lelah selama kehamilan.
Jika Moms sering merasa mual, pisang bisa menjadi pilihan karena sangat mudah dicerna perut.
Nikmati pisang secara utuh, atau Moms bisa padu padankan dengan sereal favorit atau dijadikan smoothie.
4. Gandum utuh
Roti atau sereal gandum kaya akan asam folat dan zat besi, plus kandungan seratnya lebih banyak ketimbang nasi putih dan roti tawar putih.
Masukkan makanan olah gandum dalam menu harian Moms, seperti oatmeal untuk sarapan, roti gandum untuk makan siang, dan pasta gandum untuk malam malam.
4. Susu bebas lemak
Tubuh Moms akan menyerap kalsium dari makanan dua kali lipat lebih banyak saat hamil, sehingga kebutuhan harian akan tetap sama.
Tapi karena kebanyakan dari kita memulai kehamilan dengan asupan kalsium yang sedikit, maka mengonsumsi susu bebas lemak merupakan trik cerdas yang patut dicoba.
6. Telur
Banyak perempuan yang jadi alergi daging ketika hamil. Dan telur bisa menjadi alternatif pilihan asupan protein yang baik, sebab telur mengandung semua asam amino esensial yang dibutuhkan bayi.
Telur juga dikemas lengkap dengan beragam vitamin dan mineral, termasuk kolin yang sangat baik untuk perkembangan bayi.
Tapi ingat, pastikan telur yang Moms konsumsi sudah dimasak sampai matang ya.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR