Nakita.id – Sering dilupakan, ternyata hal-hal ini penting dilakukan saat hamil.
Setelah menikah, tak sedikit pasangan yang langsung dikaruniai momongan.
Meski membahagiakan, hal tersebut juga menjadi tantangan untuk para pasangan baru.
Pasalnya, banyak pasangan suami-istri yang belum mengetahui cukup pengetahuan dan informasi tentang kehamilan.
Salah satunya terkait hal-hal yang penting dilakukan setelah hasil test pack menunjukkan dua garis biru.
Ya, dalam artikel ini, Nakita.id merangkum beberapa hal yang sering terlupakan padahal penting bagi para calon ibu.
Kira-kira apa saja ya, Moms?
Melansir dari Healthline, berikut ini hal-hal yang penting dilakukan setelah dua garis biru.
Vaksin
Kondisi ibu hamil bisa dibilang cukup rentan terkena penyakit.
Mulai dari flu hingga pneumonia.
Untuk itu, Moms perlu melakukan vaksian agar tubuh tidak mudah sakit, apalagi jika musim flu telah tiba.
Biasanya ibu hamil dianjurkan untuk mendapatkan vaksin Tdap (tetanus, difteria, dan pertusis).
Membersihkan gigi
Bukan tanpa alasan gigi perlu dibersihkan secara rutin.
Pasalnya, perubahan hormon saat mengandung bisa membuat Moms berisiko mengalami penyakit gusi.
Bahkan, ada pula ibu hamil yang menjadi lebih sensitif terhadap bakteri yang ada pada plak.
Jangan anggap sepele hal ini karena bisa memicu gingivitis.
Diketahui, kondisi ini ketika gusi mengalami pembengkakan, perdarahan, dan muncul rasa nyeri.
Tak berhenti sampai di situ, bakteri tersebut juga bahkan bisa menyebar sampai ke aliran darah lo, Moms.
Maka dari itu, biasakanlah sikat gigi dengan pasta gigi yang mengandung fluoride pada pagi dan malam hari.
Jangan lupa juga untuk mengganti sikat gigi setiap 3-4 bulan.
Tidur di sisi tubuh
Seiring bertambahnya usia kehamilan, perut Moms akan membesar dan membuat tidak nyaman saat tidur.
Biasanya ketidaknyaman tersebut akan terjadi saat Moms tidur telentang.
Selain itu, posisi tidur yang bertumpu pada punggung juga sebaiknya dihindari karena bisa memberi tekanan lebih pada pembuluh darah aorta dan pembuluh balik besar bawah.
Bahkan, posisi tersebut dapat memperlambat sirkulasi darah ke tubuh dan bayi, tekanan darah menurun, disertai rasa pusing, dan mual.
Oleh karena itu, sejak awal hamil, sebaiknya biasakan tidur di sisi tubuh ya, Moms.
Dengan begitu, ketika perut membesar, Moms sudah terbiasa.
Jangan makan berlebihan
Sampai saat ini, masih banyak orang yang salah kaprah dengan kehamilan.
Ya, tak sedikit orang yang menyebut bahwa ibu hamil perlu makan banyak, bahkan untuk porsi dua orang.
Alih-alih sehat, Moms justru bisa mengalami kenaikan berat badan yang tidak normal, lo.
Bahkan, bertambahnya berat badan terlalu berlebihan saat hamil juga bisa membuat bayi berukuran besar, yang justru dapat menyulitkan proses persalinan.
Sebagai informasi, umumnya ibu hamil membutuhkan tambahan 300 kalori tiap harinya dari kebutuhan kalori normal.
Nah, itu dia Moms hal-hal penting yang sering terlupakan setelah dua garis biru.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR