Mengurangi risiko komplikasi kehamilan dan persalinan
Risiko komplikasi kehamilan dan persalinan memang dapat dialami oleh setiap ibu hamil.
Kendati demikian, hal tersebut ternyata bisa diminimalisir dengan berjalan kaki.
Hal itu dibuktikan dalam sebuah studi yang menunjukkan bahwa wanita yang berolahraga secara teratur memiliki risiko lebih rendah terkena diabetes gestasional.
Tak berhenti sampai itu, berjalan kaki juga bisa mengurangi risiko menjalani operasi caesar yang tidak direncanakan.
Meningkatkan mood
Perasaan hati yang tidak stabil kerap kali dialami oleh ibu hamil.
Maka dari itu, Moms tidak perlu kaget jika mendadak hati terasa sedih, tiba-tiba marah, namun sesaat kemudian bisa kembali senang.
Namun, tahukah Moms, ketidakstabilan mood tersebut ternyata bisa diatasi dengan berjalan kaki, lo.
Ya, sebuah studi menemukan hasil bahwa wanita hamil yang berjalan sekitar 30 menit sebanyak empat kali dalam seminggu memiliki suasana hati yang lebih baik.
Source | : | Medical News Today |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR