Merangkum dari SFGATE, berikut ini tiga jenis makanan yang sebaiknya tidak dikonsumsi bersamaan dengan kopi di pagi hari.
Makanan kaya vitamin
Bukan tanpa alasan kopi tidak cocok dengan makanan kaya vitamin, seperti buah dan sayuran.
Sebab, kopi nantinya bisa memengaruhi tubuh dalam menyerap vitamin dalam makanan tersebut.
Apalagi, jika makanan itu mengandung vitamin D.
Sebuah studi yang diterbitkan di Journal of Bone Metabolism menyatakan bahwa, sebagian besar pecinta kopi memiliki tabungan vitamin D rendah dalam tubuhnya.
Makanan sumber kalsium
Bila Moms suka sarapan dengan brokoli, bayam, ikan, yogurt, biji-bijian, keju, atau makanan sumber kalsium lainnya, sebaiknya tidak dikonsumsi bersamaan maupun sebelum minum kopi.
Source | : | SFGATE |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR