Penyebab keguguran berulang pada ibu hamil sangatlah beragam.
Bahkan penyebabnya tak selalu dapat diketahui dengan pasti.
Namun menurut Dr. Malvin Emeraldi SpOG (K) FER (Dokter Spesialis Kebidanan & Kandungan Konsultan Fertilitas Endokrinologi Reproduksi, RSIA Brawijaya Antasari), dalam wawancara bersama Nakita.id, Senin (6/12/2021) pada umumnya penyebab keguguran secara terus menerus bisa terjadi baik disebabkan oleh faktor dari janin maupun kondisi kesehatan sang ibu.
Jika pada janin keguguran terjadi ketika perkembangan janin tidak berjalan normal karena terdapat kelainan genetik.
Sedangkan keguguran yang disebabkan oleh ibu hamil karena dipengaruhi oleh kondisi kesehatannya.
Ibu hamil yang memiliki penyakit kronis seperti hipertensi, obesitas, diabetes dapat menyebabkan keguguran berulang.
Gangguan hormon misalnya adanya penyakit tiroid lebih memengaruhi terjadinya keguguran berulang.
"Keguguran bisa disebabkan oleh dua faktor baik dari janin maupun ibu. Dari ibu, seperti gaya hidup, kesehatan, hipertensi, obesitas, diabetes, dan gangguan fungsi tiroid, preeklamsia, hipertensi selama kehamilan bisa menyebabkan keguguran, terutama keguguran berulang," ucap dr. Malvin.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR