Nakita.id - Semua wanita berhak merawat keindahan kulitnya.
Apalagi di musim penghujan ini.
Memasuki akhir tahun 2021, Indonesia mulai memasuki musim penghujan.
Beberapa daerah sudah mulai memasuki musim penghujan.
Mulai detik ini, buang jauh-jauh pemikiran bahwa di musim penghujan, Moms tak memerlukan skincare.
Justru di musim penghujan Moms membutuhkan perawatan kulit, sama seperti hari-hari biasanya.
Sebab, walaupun langit sering mendung, Moms tetap akan terpapar sinar UV dari sinar matahari.
Selain itu, bakteri akan lebih mudah berkembang biak di musim penghujan.
Baca Juga: Jangan Lagi Gunakan Lemon untuk Skincare Jika Moms Punya Eksim, Begini Akibat yang Akan Ditimbulkan
Bakteri sangat senang hidup di tempat dan suhu yang lembap.
Wajah kita harus dihindarkan sebaik mungkin dari bakteri yang ada di sekitar kita.
Kemunculan jerawat sangat dipengaruhi oleh bakteri.
Itulah sebabnya Moms tetap wajib menggunakan skincare di musim hujan.
Namun, ada penggunan perawatan kecantikan juga perlu memerhatikan kondisi fisik Moms.
Bagi Moms yang memiliki riwayat eksim, seringkali tidak disarankan untuk menggunakan skincare sembarangan.
Namun, ada, lo, beberapa bahan perawatan alami yang bisa digunakan oleh Moms yang memiliki eksim.
Memang penderita eksim disarankan untuk tidak menggunakan skincare sembarangan.
Dikhawatirkan, skincare tersebut akan memperparah kondisi eksim yang dimiliki.
Sebenarnya, apa yang membuat seseorang bisa mengalami eksim?
Melansir dari Clevelanc Clinic, penyakit kulit yang juga disebut dengan atopic dermatitis ini disebabkan oleh beberapa hal.
Eksim bisa disebabkan oleh sistem imunitas tubuh yang mengalami overeaksi terhadap alergen.
Lingkungan yang kurang bersih juga bisa menjadi penyebab utama seseorang mengalami eksim.
Misalnya, terlalu banyak polusi air dan udara sehingga kulit terpapar.
Bisa saja eksim muncul dari kondisi yang seperti itu.
Baca Juga: Bukan Hoaks, Ternyata Mandi Susu Benar-benar Bisa Memberikan Perubahan di Luar Dugaan Seperti Ini
Selain itu, apabila ada anggota keluarga yang memiliki riwayat eksim, maka akan lebih berisiko terkena eksim.
Eksim seringkali ditandai dengan kulit kering yang bersisik hingga mengalami ruam berwarna merah.
Penderita eksim memang tidak mengalami rasa perih atau sakit pada bagian yang mengalami eksim.
Namun, kondisi kulit yang kering inilah yang membuat penderita eksim tidak boleh sembarangan menggunakan produk skincare tertentu.
Lalu, apa saja bahan perawatan alami yang bisa digunakan oleh penderita eksim?
1. Aloe vera
Tentu Moms sudah mengetahui bahwa aloe vera memiliki manfaat yang baik untuk kita, terutama di bagian kulit.
Aloe vera memiliki tekstur lembut dan bening.
Melansir dari Medical News Today, aloe vera memiliki khasiat untuk meredakan kulit kering karena eksim.
Aloe vera memiliki manfaat sebagai antibakteri.
Selain itu, aloe vera baik untuk meningkatkan sistem imun dan menyembuhkan luka.
Lalu, lebih baik mana aloe vera yang diolah langsung dari daunnya atau aloe vera gel yang bisa didapatkan di toko kecantikan?
Keduanya sama-sama baik untuk penderita eksim.
Walaupun begitu, Moms tetap perlu memerhatikan bahan baku pembuatannya apabila memiliki riwayat eksim.
Ada beberapa produk aloe vera gel yang menggunakan alkohol sebagai bahan bakunya.
Sayangnya seringkali alkohol tidak disarankan penggunaannya bagi penderita eksim.
Sebab, alkohol hanya akan membuat kulit Moms menjadi kering dan semakin parah.
Maka dari itu, ada baiknya jika Moms membuat aloe vera gel sendiri di rumah.
Bagaimana caranya, ya?
1. Siapkan aloe vera, vitamin C, dan vitamin E
2. Keruk daging daun aloe vera lalu masukkan ke dalam blender
3. Nyalakan blender hingga sedikit kaku
4. Matikan blender, campurkan vitamin E dan C lalu gunakan untuk perawatan kulit
2. Madu
Siapa yang sangka kalau bahan pemanis alami ini bisa digunakan untuk bahan skincare bagi penderita madu.
Madu aman digunakan oleh penderita eksim karena bahan asli yang mengandung antibakteri.
Selain itu, madu juga sering digunakan sebagai bahan anti peradangan.
Madu bisa digunakan untuk melembapkan kulit.
Cukup dioleskan saja ke bagian yang mengalami eksim, madu bisa membantu mengurangi efek kering pada kulit.
3. Minyak kelapa
Sama seperti madu dan aloe vera, minyak kelapa bermanfaat untuk melembapkan kulit.
Untuk pemakaiannya, Moms bisa mengaplikasikannya setiap hari sebelum tidur.
Melansir dari Medical News Today, amat sangat disarankan pemakaian minyak kelapa setelah mandi.
Baca Juga: Punya Khasiat Kurangi Peradangan hingga Kolik, Yuk Kenalkan 5 Makanan Probiotik Ini Pada Si Kecil
Setelah mandi biasanya kulit akan menjadi kering.
Untuk mengatasi hal tersebut, Moms bisa mengaplikasikan beberapa tetes minyak kelapa pada kulit yang mengalami eksim.
Itulah yang bisa Moms gunakan untuk skincare sehari-hari, khususnya bagi Moms yang menderita eksim.
Siapa bilang penderita eksim tak bisa menggunakan skincare?
Penderita eksim tetap boleh menggunakan skincare alami.
Beberapa skincare alami memang cenderung tidak disarankan pemakaiannya untuk penderita eksim.
Maka dari itu, itulah tadi skincare alami yang baik digunakan oleh Moms yang memiliki riwayat eksim atau atopic dermatitis.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Healthline,Medical News Today |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR