Nakita.id - 1000 Hari Pertama Kehidupan sangat penting sekali bagi orangtua untuk memenuhi kebutuhan nutrisi anak.
1000 hari pertama kehidupan terdiri dari 270 hari selama kehamilan dan 730 hari pada dua tahun pertama kehidupan buah hati.
Masa ini juga sering disebut sebagai window of opportunity atau periode emas anak.
Sebab, periode 1000 hari kehidupan ini akan menentukan apakah anak bisa tumbuh secara optimal sampai ia dewasa nanti.
dr. Louise Kartika Indah, M.Gizi, Sp.GK Dokter Spesialis Gizi Klinik RS Pondok Indah Bintaro Jaya mengatakan, pemberian nutrisi untuk anak, sebaiknya harus sudah dimulai sejak masa awal kehamilan.
"Karena pembentukan organ-organnya sudah dimulai sejak dalam kandungan, sebaiknya makanan sehat dikonsumsi oleh ibu sejak mulai hamil," katanya dalam wawancara bersama Nakita, Selasa (14/12/2021).
Nah Moms, berikut panduan pemberian nutrisi dalam 1000 Hari Pertama Kehidupan anak, mulai dari masa kehamilan sampai usia 2 tahun.
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR