Sudah sejak lama madu dimanfaatkan untuk pengobatan karena adanya sifat antimikroba dan antibakteri.
Tetapi ingat, anak di bawah usia satu tahun belum diperbolehkan mengonsumsi madu yang dikhawatirkan dapat berisiko botulisme pada bayi.
Perbanyak cairan
Menjaga anak tetap terhidrasi adalah cara paling ampuh membuat kondisi kesehatan anak jadi lebih baik.
Pilek kerap membuat anak menjadi terlihat sangat lesu.
Mereka jadi malas untuk makan dan minum dalam porsi yang banyak.
Maka Moms bisa tawarkan minuman seperti air putih, jus buah dan cairan penting lainnya untuk menyembuhkan pilek.
Semprotan garam
Saat anak pilek, terdapat lendir yang menyangkut di dalam hidung yang sulit untuk dibuang.
Lendir inilah yang membuat anak kesulitan untuk bernafas karena hidung tersumbat.
Sebaiknya teteskan air garam untuk mengencerkan lendir sehingga memudahkan anak untuk mengeluarkannya.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | todays parent |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR