Nakita.id - Rasanya kita baru saja makan seporsi besar, tapi kok sudah lapar lagi, ya?
Pernahkah Moms sering cepat lapar? Apakah tandanya kita punya nafsu makan berlebih?
Kalau dibiarkan, lama-lama kebiasaan ini ternyata tidak baik untuk kesehatan tubuh.
Melansir dari Healthline, ini yang terjadi pada tubuh saat kita sering merasa lapar.
1. Kurang konsumsi protein
Tubuh butuh asupan protein seperti telur, susu, tahu, brokoli dan daging sapi.
Ketika asupan protein terpenuhi, kita dapat mengendalikan nafsu makan dan mengonsumsi lebih sedikit kalori terutama di siang hari.
Potein bekerja mengurangi hormon yang merangsang rasa lapar.
Karena itulah, kita sering merasa lapar jika kekurangan protein.
Baca Juga: Kenapa Orang-orang Selalu Lapar Saat Musim Hujan dan Cuaca Dingin? Ternyata Ini Penyebabnya
2. Kurang tidur
Kurang tidur dapat menaikkan kadar ghrelin, hormon perangsang nafsu makan dalam tubuh lebih tinggi.
Sebaliknya, saat kita tidur dalam durasi yang ideal, tubuh akan memastikan ketersediaan kadar leptin, yakni hormon yang mendorong perasaan kenyang.
Oleh karena itu, kita disarankan tidur 8 jam setiap malam supaya rasa lapar bisa dikendalikan.
3. Sering mengonsumsi karbohidrat olahan
Karbohidrat olahan tidak memiliki serat, karenanya cepat sekali dicerna oleh tubuh sehingga kita cepat lapar lagi.
Sumber karbohidrat olahan diantaranya tepung yang diolah jadi roti, pasta, hingga gorengan.
Selain tidak bikin kenyang, karbohidrat olahan dapat menyebabkan lonjakan gula darah dengan cepat.
Kondisi ini dikaitkan dengan risiko penyakit diabetes.
Baca Juga: Cara Mengatasi Rasa Lapar Setelah Berolahraga, Cocok Dilakukan Kalau Gak Mau Olahraga Jadi Sia-sia
4. Kurang minum
Minum air yang cukup dapat meningkatkan kesehatan otak, jantung, serta menjaga kecantikan kulit dan pencernaan.
Air putih dapat mengurangi nafsu makan saat dikonsumsi sebelum makan.
Penelitian mengungkapkan bahwa 14 orang yang minum 2 gelas air sebelum makan, mendapatkan asupan 600 kalori lebih sedikit daripada mereka yang tidak minum air putih.
5. Makan terlalu cepat
Sejumlah penelitian telah menunjukkan bahwa, orang yang makan dengan cepat memiliki selera makan lebih besar dan mengalami obesitas.
Ada beberapa alasan yang menyebabkan kenapa kita makan lebih cepat.
Diantaranya, kurang mengunyah dan tidak sadar kalau mereka makan terlalu cepat.
Padahal, makan dan mengunyah dengan pelan-pelan dapat memberikan waktu lebih lama bagi tubuh dan otak untuk melepaskan hormon leptin.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR