Mereka juga membantu dalam mencegah degenerasi makula, kebutaan parsial dan penyakit mata lainnya.
2. Pengobatan Anemia
Memiliki banyak zat besi, makan oyong secara teratur dengan makanan membantu menyembuhkan anemia, yang disebabkan karena kekurangan zat besi.
Oyong juga kaya akan vitamin B6 yang berperan dalam mengatur mengatur aliran darah ke semua organ dalam tubuh, dan mengurangi gejala nyeri dan kelelahan.
3. Meningkatkan Penurunan Berat Badan
Oyong merupakan sayuran yang rendah kalori dan memiliki konsentrasi lemak jenuh juga kolesterol yang dapat diabaikan.
Selain itu, insulin seperti peptida dan alkaloid dalam oyong membantu mengontrol kadar gula darah, sehingga menjaga berat badan dan metabolisme pada penderita diabetes.
4. Melindungi Fungsi Hati
Oyong memiliki kemampuan untuk memurnikan darah dari limbah beracun, residu alkohol dan partikel makanan yang tidak tercerna. Sehingga, penting dalam meningkatkan kesehatan hati dan fungsi empedu.
5. Merevitalisasi Tekstur Kulit
Oyong membantu menghilangkan radikal bebas yang merugikan tubuh, mencegah kerusakan oksidatif pada jaringan kulit yang sehat.
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR