Nakita.id – Kebiasaan sebelum tidur yang sering menggerakan sebelah kaki secara tak terkendali ditandai sebagai sebuah gangguan.
Gangguan ini dinamakan sindrom kaki gelisah atau disebut juga Restless Leg Syndrome (RLS).
Gejala dari gangguan ini adalah adanya dorongan tidak tertahan untuk menggerakan kaki sebelum tidur.
Biasanya tidak ada alasan tertentu mereka melakukan itu, hanya mencari cara untuk menemukan perasaan lega sebelum benar-benar tidur.
Namun, gangguan ini tidak hanya menimbulkan ketidaknyamana tetapi dapat menyebabkan masalah lain.
Apakah Moms termasuk yang mengalami gejala seperti ini?
Penyebab gangguan ini bisa disebabkan oleh banyak hal dari faktor genetik hingga adanya indikasi kekurangan nutrisi.
Sementara itu, bila keadaan tidak terlalu parah gangguan ini masih bisa mendapat pengobatan rumahan.
Yuk, cari tahu lebih lanjut.
Menurut Dr. J. Andrew Berkowski, MD yang dilansir dari Cleveland Clinic, gangguan ini dapat disebabkan oleh faktor genetik.
Mereka yang memiliki sindrom kaki gelisah memiliki kemungkinan tinggi memiliki anggota tingkat pertama yang juga memiliki kondisi tersebut.
Faktor kedua yang dapat menjadi penyebab adalah ditengarai sebagai akibat kekurangan zat besi.
“Tingkat zat besi yang rendah dapat memengaruhi cara otak memproses sensasi yang mengarah pada gejala RLS tersebut,” kata Dr. Berkowski.
Sementara itu, kadar zat besi turun di malam hari yang merupakan salah satu alasan mengapa RLS lebih buruk di malam hari.
Dan, kadar zat besi turun di malam hari yang merupakan salah satu alasan mengapa RLS lebih buruk di malam hari.
Cara yang Moms bisa lakukan untuk mengurangi gangguan ini antara lain:
Moms dapat mengompres air hangat atau dingin. Dr Berkowski mengatakan mereka bisa efektif dengan memberikan tekanan pada otot-otot tertentu di kaki, yang kemudian mengirim sinyal ke saraf yang terlalu aktif.
Sehingga, bisa menenangkan saraf dan otot dan tujuannya menghilangkan gejala sindrom ini.
Jika kompres bukan pilihan, maka mandi air panas atau mandi juga dapat membantu meredakan gejala. Karena, masalah dengan RLS adalah bagaimana ia berasal dari otak, maka faktor kuncinya adalah mengalihkan impuls yang datang dari otak.
Panas membuka pembuluh darah Anda dan membantu sirkulasi. Ketika Moms keluar dari kamar mandi, akan dihantam dengan gelombang udara dingin yang menurunkan suhu inti tubuh dan itu dapat membantu memulai tidur.
Makan lebih banyak zat besi dalam makanan. Makan daging merah benar-benar dapat meningkatkan kadar zat besi. Makanan lain yang kaya zat besi termasuk telur, ikan dan kacang-kacangan, seperti kacang mete dan almond.
Hindari ini nikotin, alkohol, gula dan kafein sebelum tidur karena ini bisa jadi pemicunya.
Selain itu, pada wanita hamil, sindrom kaki gelisah mempengaruhi antara 20% dan 30% kehamilan.
Penyebab utama dari hal ini, tidak mengherankan, adalah kekurangan zat besi. Zat besi adalah bagian penting dari nutrisi saat hamil karena risiko lebih tinggi terkena anemia defisiensi besi.
Olahraga ringan juga membantu, apakah itu jalan kaki, aerobik atau jenis latihan tubuh bagian bawah lainnya yang membantu menjaga otot-otot itu tetap terstimulasi.
Kabar baiknya, sindrom kaki gelisah ini tidak menjadi masalah bagi Moms sebelum kehamilan, karena gangguan ini akan hilang dengan sendirinya dalam beberapa bulan setelah kehamilan berakhir.
Lupa apa saja penyebab sindrom kaki gelisah? Cek halaman 2 untuk jawabannya. (*)
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR