Sama halnya apabila Moms menggunakan moda transportasi bus atau travel.
Biasanya, bagi Moms yang menggunakan bus atau travel beberapa kali berhenti di rest area.
Situasi ini bisa Moms manfaatkan untuk meregangkan tubuh agar tak pegal, misalnya dengan berjalan-jalan sebentar.
Baca Juga: Wanita Hamil Tidak Boleh Naik Pesawat karena Berisiko Keguguran, Mitos vs Fakta Kehamilan?
Satu hal yang tak kalah pentingnya adalah protokol kesehatan, salah satunya yaitu masker.
Pastikan Moms memakaikan masker yang tepat untuk si Kecil.
Dengan cara itulah penularan Covid-19 bisa dihindari.
Masker yang tepat adalah masker jenis KN95.
Bisa juga Moms menggunakan masker medis biasa yang ditutupi dengan masker kain di bagian luar.
Namun, jika Moms menggunakan masker KN95 tidak perlu lagi menggunakan masker kain.
Saat ini tes PCR dan antigen tak lagi diwajibkan untuk penumpang.
Walaupun begitu, Moms tetap perlu menyiasati beberapa hal saat naik transportasi umum, apalagi jika mengajak si Kecil.
Ketahui tips memilih tempat duduk yang tepat saat di pesawat, cek halaman 2 (*).
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR