Nakita.id - Pengumuman bagi Moms yang ingin berpergian jarak jauh, mulai bulan ini resmi tes PCR dan antigen tidak diwajibkan bagi calon penumpang.
Hal ini disebutkan oleh Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan pada Senin, 7 Maret 2022.
Namun, hal ini perlu diperhatikan Moms.
Bagi Moms yang baru menerima satu dosis vaksin, belum boleh melakukan hal ini dan tetap butuh tes PCR atau antigen.
Sebab, yang diperbolehkan adalah mereka yang telah menerima dua dosis vaksin.
"Pelaku perjalanan domestik dengan transportasi udara, laut, ataupun darat yang sudah melakukan vaksinasi dosis kedua dan lengkap sudah tidak perlu menunjukkan bukti tes antigen atau polymerase chain reaction (PCR) negatif,", ujar Luhut, melansir dari Kompas.
Semakin kesini, Pemerintah semakin melonggarkan kebijakan untuk melakukan perjalanan jauh.
Hal ini mendorong minat Moms yang senang bertamasya bersama keluarga.
Yuk, ketahui tips aman bertamasya bersama keluarga di masa pandemi ini.
Memilih untuk naik pesawat memang menyenangkan.
Durasi perjalanan cenderung tidak terlalu panjang dibandingkan moda transportasi yang lain.
Hal ini menjadi keuntungan bagi Moms yang ingin mengajak si Kecil berlibur.
Namun, perlu diperhatikan, memilih tempat duduk di dalam pesawat sangat penting.
Melansir dari Washington Post, ada baiknya Moms memilih tempat duduk di dekat jendela dibandingkan di dekat lorong, terutama jika Moms mengajak si Kecil.
Mengapa begitu?
Rentan untuk si Kecil yang belum mendapatkan vaksinasi, duduk di bagian dekat lorong akan meningkatkan risiko terpapar Covid-19 karena banyak orang lalu lalang.
Maka dari itu, Moms bisa menempatkan si Kecil untuk duduk di bagian dekat jendela agar lebih aman.
Tak hanya itu saja, melansir dari US News ada baiknya juga apabila Moms memilih tempat duduk yang paling belakang.
Di bagian paling belakang, tidak menempatkan si Kecil pada risiko transmisi virus yang lebih besar.
Biasanya, pesawat memberikan kebijakan untuk tidak duduk berdekatan dengan penumpan lainnya.
Namun, apabila mengajak anggota keluarga yang lain, pastikan satu keluarga duduk di area yang berdekatan.
Dengan begitu, risiko penularan cenderung lebih minim.
Jika perjalanan jauh dan memakan waktu yang lama untuk sampai di tempat tujuan, si Kecil barangkali lapar dan tak bisa menahannya.
Moms mau tak mau harus memberikannya makanan atau sekadar camilan penunda lapar.
Apabila hal ini terjadi, pastikan di sekitar Moms tidak ada penumpang lain yang makan.
Tunggu sampai sudah selesai dan penumpang tersebut menutup kembali wajahnya dengan masker, si Kecil bisa membuka maskernya dan makan.
Itulah yang perlu dilakukan oleh Moms saat mengajak si Kecil bertamasya menggunakan pesawat.
Lalu bagaimana dengan moda transportasi yang lain?
Bagi Moms yang menggunakan kereta juga hampir sama, jangan tempatkan si Kecil di dekat lorong.
Melansir dari Kompas, apabila Moms berpergian sendiri, bisa memilih kereta malam atau jadwal lain yang tak banyak mengangkut penumpang.
Namun, apabila mengajak si Kecil, tidak sebaiknya memilih kereta malam karena jam tidurnya.
Jangan hanya karena ingin memilih kendaraan yang sepi, si Kecil harus merelakan jam tidurnya.
Saat naik dan masuk ke dalam kereta, tunggu hingga sepi untuk menghindari kerumunan.
Sama halnya apabila Moms menggunakan moda transportasi bus atau travel.
Biasanya, bagi Moms yang menggunakan bus atau travel beberapa kali berhenti di rest area.
Situasi ini bisa Moms manfaatkan untuk meregangkan tubuh agar tak pegal, misalnya dengan berjalan-jalan sebentar.
Baca Juga: Wanita Hamil Tidak Boleh Naik Pesawat karena Berisiko Keguguran, Mitos vs Fakta Kehamilan?
Satu hal yang tak kalah pentingnya adalah protokol kesehatan, salah satunya yaitu masker.
Pastikan Moms memakaikan masker yang tepat untuk si Kecil.
Dengan cara itulah penularan Covid-19 bisa dihindari.
Masker yang tepat adalah masker jenis KN95.
Bisa juga Moms menggunakan masker medis biasa yang ditutupi dengan masker kain di bagian luar.
Namun, jika Moms menggunakan masker KN95 tidak perlu lagi menggunakan masker kain.
Saat ini tes PCR dan antigen tak lagi diwajibkan untuk penumpang.
Walaupun begitu, Moms tetap perlu menyiasati beberapa hal saat naik transportasi umum, apalagi jika mengajak si Kecil.
Ketahui tips memilih tempat duduk yang tepat saat di pesawat, cek halaman 2 (*).
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR