Nakita.id - Moms harus tahu sederet manfaat berenang untuk anak.
Dalam proses tumbuh kembangnya, tentu anak perlu diberikan asupan nutrisi yang cukup.
Akan tetapi, asupan nutrisi saja masih belum cukup, Moms.
Aktivitas fisik juga perlu diberikan untuk anak, bahkan harus sering-sering dilakukan oleh anak.
Pasalnya, melakukan aktivitas fisik dapat mendukung perkembangan anak secara motorik, juga secara psikis dan sosial.
Bahkan, melakukan aktivitas fisik juga dapat mendukung kesehatan yang baik pada anak.
Salah satu aktivitas fisik yang bisa anak lakukan adalah dengan berenang.
Lantas, apa saja manfaat berenang untuk anak?
Dikutip dari Firstcry Parenting, berikut ini adalah beberapa manfaat berenang untuk anak yang perlu Moms ketahui.
Baca Juga: Moms Bisa Mengajari Anak Berenang Sejak Dini, Bagus Untuk Kesehatan dan Emosional Anak
1. Meningkatkan kesehatan fisik
Manfaat berenang untuk anak yang pertama adalah meningkatkan kesehatan fisik.
Ini adalah cara yang bagus bagi anak-anak di tengah pandemi Covid-19 ini.
Karena, berenang sendiri dapat meningkatkan kesehatan jantung dan pernapasan anak, selain dari stamina, keseimbangan, juga postur.
Bahkan, berenang juga merupakan aktivitas fisik yang menarik bagi anak-anak, karena menggabungkan kesenangan dan pembelajaran.
2. Meningkatkan kesehatan mental
Berenang juga dipercaya sangat bermanfaat untuk kesehatan mental dan emosional anak, Moms.
Pasalnya, sebuah studi menemukan bahwa daya apung alami air dapat membantu meredakan stres dan meningkatkan suasana hati seseorang di saat yang bersamaan.
Sehingga, efektif membantu melawan depresi jika dilakukan secara teratur.
3. Mengasah kemampuan motorik
Manfaat berenang untuk anak berikutnya adalah untuk melatih kemampuan motoriknya, Moms.
Saat berenang, banyak sekali sinkronisasi gerakan lengan, kaki, dan seluruh tubuh yang harus dilakukan, juga pola pernapasannya.
Jika anak berhasil menguasai seluruhnya, hal ini tentu dapat mendorong rasa percaya diri pada anak.
4. Mengasah keterampilan bekerja sama
Percaya atau tidak? Berenang dapat membantu anak mendapatkan teman baru dengan mudah.
Bahkan, dapat memupuk semangat tim tanpa memiliki sifat individualistik.
Dengan sering belajar bersama dan bersaing satu sama lain secara sportif, khususnya saat berenang, anak akan banyak belajar mengenai pelajaran hidup yang berharga.
5. Belajar memahami keamanan saat berada di air
Manfaat berenang untuk anak yang terakhir adalah anak bisa belajar banyak keamanan di air.
Moms harus tahu, tenggelam kerap menjadi penyebab umum kematian pada anak-anak berusia 14 tahun ke bawah.
Oleh karena itu, penting bagi anak untuk mengetahui bagaimana cara menjaga keselamatan diri saat berada di air.
Apalagi, jika tidak sengaja terjatuh ke dalam air.
Berenang adalah satu-satunya keterampilan yang penting bagi anak-anak saat berada di air.
Karena, keterampilan ini melekat seumur hidup dan merupakan pembelajaran yang berharga.
Nah, itulah 5 manfaat berenang untuk anak yang perlu Moms ketahui.
Jika lupa apa saja manfaat berenang untuk anak, Moms bisa langsung cek halaman 2. (*)
Baca Juga: Bermain Saat Banjir, 2 Anak di Bengkulu Meninggal Tenggelam dan Korban Terus Bertambah
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR