Nakita.id - Moms mulai sekarang pastikan menu makanan keluarga sudah dimasak sampai matang sempurna, ya.
Terutama, ayam dan telur tidak boleh dimasak setengah matang karena bisa terinfeksi bakteri salmonella.
Infeksi bakteri salmonella dapat menyebabkan penyakit menular yang menyerang gangguan pencernaan.
Penyakit ini memang tidak berbahaya, tapi bisa membahayakan kelompok usia tertentu.
Misalnya bayi, anak kecil, lansia, ibu hamil, orang yang menjalani donor organ, atau pemilik daya tahan tubuh lemah bisa berdampak fatal.
Supaya lebih waspada, yuk kenali apa itu salmonella dan jenis penyakit yang disebabkan bakteri ini.
Apa itu salmonella?
Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC), salmonella adalah bakteri yang kali pertama ditemukan ilmuwan Amerika bernama Daniel E. Salmon pada 1885.
Salmonella biasanya hidup di tubuh hewan liar dan hewan peliharaan seperti ayam, bebek, burung, babi, sapi, tikus, iguana, kura-kurang, anjing, dan kucing.
Baca Juga: Sayangi Nyawa Satu Keluarga! Beberapa Jenis Makanan Ini Ternyata Rentan Terkontaminasi Bakteri Salmonella, Jauhi Sebelum Terlambat
Manusia bisa saja terinfeksi bakteri ini ketika telah melakukan kontak atau mengonsumsi hewan tersebut.
Misalnya, saat makan daging dan telur yang tidak dimasak sampai matang.
Atau, bisa juga dari susu yang belum dipasterurisasi, atau sayur dan buah yang tidak dicuci dengan bersih.
Selain itu, perhatikan juga kebersihan dapur dan peralatan masak kita.
Serta, rutin cuci tangan sampai bersih sebelum masak dan makan.
Selain itu, pastikan air minum di rumah selalu bersih supaya tidak terkontaminasi bakteri salmonella yang bisa menyebabkan infeksi.
Jenis penyakit menular yang disebabkan bakteri salmonella
Penyakit menular yang disebabkan bakteri salmonella yakni salmonellosis dan tipes atau demam tifoid.
Yuk, simak penjelasannya untuk mengetahui seperti apa penanganannya.
Baca Juga: Waspada Bakteri Salmonella, Moms yang Sedang Hamil Wajib Hindari 3 Makanan Ini
1. Salmonellosis
Infeksi bakteri salmonella atau salmonellosis bisa menyebabkan flu perut yang ditandai dengan gejala mual, muntah, sakit perut, diare, demam, panas dingin, sakit kepala, dan terdapat darah dalam tinja.
Tanda dan gejala salmonellosis biasanya berlangsung 2-7 hari. Diare bisa terjadi sampai 10 hari. Sedangkan usus baru normal terjadi setelah beberapa bulan sembuh dari infeksi salmonella.
2. Tipes
Penyakit tipes dan paratipes disebabkan bakteri Salmonella typhi dan Salmonella paratyphi.
Gejalanya yakni demam tinggi di awal penyakit, sakit perut, badan lemas, sakit kepala, diare atau sembelit, batuk, tidak nafsu makan, dan muncul ruam dan bintik-bintik kemerahan.
Selain itu, segala jenis penyakit menular yang disebabkan bakteri salmonella tidak boleh dipelekan dan perlu diobati sampai tuntas.
Apabila Moms tidak mendapatkan penanganan medis yang tepat, kita bisa mengalami komplikasi dehidrasi, bakteremia, dan artritis reaktif.
Untuk melihat kembali penyakit menular yang disebabkan bakteri salmonella, cek halaman 2. (*)
Baca Juga: Awas Bakteri Salmonella, Cuci Alpukat Terlebih Dahulu Sebelum Diolah
Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul "Kenali Jenis Penyakit Menular yang Disebabkan Bakteri Salmonella"
SoKlin Liquid Nature Luncurkan Detergen Tumbuhan Konsentrat dengan Minyak Esensial Bunga Lilac dari Prancis
Penulis | : | Kintan Nabila |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR