Nakita.id - Olahraga dan diet merupakan kunci untuk menurunkan berat badan.
Tentu dalam proses menurunkan berat badan tidak bisa instan, dibutuhkan usaha dan juga waktu.
Selain olahraga, ada pula beberapa cara yang dapat membantu menurunkan berat badan tanpa menghabiskan banyak energi dan waktu.
Melansir timesofindia, berikut adalah 5 cara yang akan membantu Moms dalam menurunkan berat badan tanpa berolahraga.
Kopi hitam tanpa gula
Minum kopi hitam tidak hanya membantu membakar 500 kalori per minggu, tetapi meminumnya tanpa gula akan membantu lebih banyak lagi.
Ini karena kandungan kalori kopi hitam akan semakin turun.
60% kandungan kalori kopi hitam berasal dari gula yang ditambahkan di dalamnya.
Minum kopi tanpa gula juga akan membantu mengurangi diabetes, resistensi insulin dan gangguan metabolisme apapun.
Camilan sehat
Makan camilan sehat seperti buah-buahan dan teh hijau dapat membantu menurunkan berat badan.
Cukup tidur
Kualitas dan kuantitas tidur yang baik menjadi salah satu faktor kunci yang membantu dalam penurunan berat badan.
Usahakan tidur 7 sampai 8 jam setiap harinya, untuk memastikan semua fungsi tubuh berlangsung dengan cara yang benar.
Sekresi hormon yang tepat juga terjadi jika siklus tidur seseorang teratur.
Kurang tidur dapat menyebabkan sekresi hormon yang tidak mencukupi, seperti ghrelin yang dapat menimbulkan keinginan mengidam makanan dan menyebabkan penambahan berat badan.
Minum air yang cukup
Usahakan minum 6 sampai 8 gelas air setiap harinya.
Pastikan untuk tetap terhidrasi ya Moms.
Karena air minum mencegah retensi air dalam tubuh yang dapat membuat seseorang merasa kembung dan juga berkontribusi pada penambahan berat badan.
Minum air yang cukup juga membantu mengeluarkan racun dari tubuh.
Ini dapat membersihkan sistem dan mengoptimalkan fungsi somatik lainnya.
Hindari makanan kaleng
Pada beberapa makanan kaleng, biasanya terdapat gula dan pengawet.
Ini dapat menyebabkan penambahan berat badan yang berlebihan jika dikonsumsi terus menerus.
Itu dia beberapa cara yang bisa dicoba untuk menurunkan berat badan.
Jangan lupa juga, untuk selalu menerapkan pola makan sehat ya Moms. Semoga bermanfaat Moms!
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR