Nakita.id – Buah tidak boleh terlewatkan dalam asupan makan sehari-hari, tetapi biji buah berikut ini sebaiknya tidak perlu dimakan.
Biji merupakan tempat sebagian besar buah berasal.
Namun, kebanyakan bagian itu paling tidak disukai dari makanan manis.
Keberadaannya sering kali mengganggu ketika hendak memakan langsung daging buahnya.
Misalnya saja pada semangka, melon, jambu, blewah, dan lain sebagainya.
Sebagian buah memang tidak bisa dimakan, namun sebagian lagi memiliki banyak nutrisi penting jika ikut dimakan.
Mereka merupakan sumber serat, vitamin, mineral, dan nutrisi penting lainnya.
Kendati demikian, Moms perlu berhati-hati lantaran beberapa buah dapat menyimpan biji yang beracun, lo.
Untuk itu, kini saatnya menghentikan kebiasaan mengonsumsi biji buah yang mengandung racun.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Uban Sampai ke Akar Hanya Pakai Biji Mangga, Begini Caranya
Dilansir dari Times Now News, berikut ini adalah daftar buah sehat yang memiliki biji yang beracun.
1. Apel
Hampir semua orang menaruh apel dalam urutan teratas buah yang paling digemari.
Akan tetapi, menggigit biji buah ini dapat menyebabkan Moms berkunjung ke rumah sakit.
Lantas, apa yang membuat biji apel sangat beracun?
Bahaya ini berkat adanya amigdalin, senyawa yang melepaskan hidrogen sianida, bahan kimia yang dapat menyebabkan kematian.
Namun, ini hanya terjadi jika seseorang mengonsumsi lebih dari 1,52 miligram per kilogram hidrogen sianida.
2. Ceri
Tiak hanya apel, rupanya biji kecil ini juga dapat berisiko bagi kesehatan karena adanya senyawa sianogenik.
Hal yang sama juga berlaku untuk buah persik, aprikot, dan plum.
3. Tomat
Tomat juga tidak bisa dilepaskan dalam bahan membuat masakan maupun membuat sambal.
Buah ini memang memiliki sumber likopen, terutama ketika mereka dimasak, akan semakin kaya antioksidan untuk melawan kanker.
Sayangnya, hal yang sama tidak berlaku pada bijinya. Biji tomat sangat berisiko lantaran dapat meningkatkan risiko batu ginjal.
Hal ini terjadi karena kandungan oksalat dalam tomat. Oleh karena itu, seseorang tidak boleh makan terlalu banyak tomat setiap hari.
4. Leci
Biji buah leci juga dapat mendatangkan racun apabila dimakan dalam jumlah yang berlebihan.
Hal ini disebabkan oleh asam amino yang ditemukan dalam biji yang dapat mempengaruhi kadar gula darah dan menyebabkan peradangan otak.
Baca Juga: Selama Ini Dianggap Berbahaya Kalau Tertelan, Ternyata Ini Manfaat Makan Biji Jeruk Untuk Tubuh
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR