Melansir The Joint Chiropractic, toge merupakan salah satu sumber makanan yang tepat untuk menurunkan berat badan.
Moms harus tahu, orang dengan berat badan berlebih atau obesitas sangat membutuhkan makanan yang padat nutrisi tapi rendah kalori.
Untuk itulah, toge sangat berperan untuk mengatasi masalah ini.
Hal ini dikarenakan toge tidak memiliki kandungan lemak satupun, dan sangat kaya akan mineral serta vitamin untuk menurunkan berat badan.
Selain itu, melansir Organic Facts, satu cangkir toge mengandung 2,5 gram serat agar pencernaan berjalan lebih efisien.
Pasalnya, serat dalam toge sangat membantu meningkatkan kepadatan tinja serta meningkatkan gerak peristaltik.
Bahkan, bisa meredakan perut kembung berlebih, serta gejala sembelit dan diare.
Makan toge juga bermanfaat untuk mengecilkan perut buncit, Moms.
Hal ini dikarenakan kandungan kalorinya yang cukup rendah, yaitu 65 kalori dalam satu cangkir, seperti dikutip dari Organic Facts.
Luar biasa sekali bukan manfaat makan toge untuk kesehatan ini?
Jadi, jangan sampai Moms lewatkan konsumsi toge ini secara rutin ya.
Baca Juga: Manfaat Makan Taoge Bisa Meningkatkan Kualitas Sperma Laki-laki? Simak Penjelasannya di Sini!
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR