Menurutnya, waktu terbaik untuk berolahraga tergantung ritme sirkadian alias jam biologis seseorang.
"Ritme sirkadian turut mengatur detak jantung, tekanan darah, dan suhu tubuh saat berolahraga," jelasnya, melansir dari Forbes via Kompas.
Sebuah studi lain menemukan fakta olahraga pada sore atau malam terkait dengan minimnya stres dan performa yang lebih baik.
Namun, olahraga di sore atau malam hari dapat membuat suhu tubuh awet tinggi sepanjang malam. Hal itu dikhawatirkan dapat membuat tidur tidak nyenyak.
Tips Berolahraga
Bagi Moms yang ingin olahraga tetap konsisten dan memiliki manfaat yang nyata, ini dia beberapa tips yang bisa dilakukan.
1. Jangan Paksa Tubuh
Tubuh setiap orang dirancang memiliki kemampuan masing-masing. Jangan paksa tubuh apabila memang sudah tidak kuat saat olahraga.
Tak perlu ambisius memaksakan target tertentu. Salah-salah, bisa cedera atau memantik risiko kesehatan serius.
Olahraga bukan satu-satunya jalan untuk mencapai tujuan.
Perlu juga diimbangi pola makan, kualitas tidur, dan lain-lain
Baca Juga: Penyebab dan Cara Mengatasi Telat Haid Tanpa Obat atau Dokter
Source | : | Time,Kompas |
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR