1. Menjaga kebersihan payudara
Moms bisa mencuci payudara setiap hari menggunakan air hangat saat mandi.
Setelah itu, hindarilah menggunakan sabun yang dapat menyebabkan payudara menjadi kering, pecah-pecah dan iritasi.
Dan lagi, jangan lupa untuk selalu menggunakan bra khusus untuk menyusui agar dapat membuat busui nyaman.
2. Gunakan ASI
Setelah menyusui, basuhlah puting dan areola dengan menggunakan ASI untuk menghindari terjadinya puting dan areola kering.
Selain itu, ASI juga mengandung antibakteri yang bisa mencegah iritasi dan peradangan pada puting.
3. Jangan menarik payudara
Moms sering kali menarik payudara langsung saat selesai menyusui.
Hal tersebut dapat membuat puting menjadi lecet dan terluka.
Caranya adalah dengan meletakkan jari Ibu pada sudut mulut bayi, lalu secara perlahan keluarkan puting dari mulut bayi.
Baca Juga: 5 Jenis Makanan dan Minuman yang Perlu Dihindari Ibu Menyusui
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR