Nakita.id – Tidak hanya saat hamil, ketika menyusui Moms juga perlu mendapatkan asupan nutrisi yang cukup.
Segala vitamin dan mineral tersedia dalam banyak makanan, buah-buahan dan sayuran.
Namun terkadang pemenuhan nutrisi tersebut tidak cukup sehingga ibu menyusui mendapatkan suplementasi.
Suplemen vitamin dapat membantu mencukupi kebutuhan vitamin harian yang dapat menjaga keseharan ibu dan bayi.
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi vitamin ibu menyusui yang tersedia di apotek.
Vitamin yang aman diberikan untuk ibu menyusui adalah Folamil Gold.
Suplemen ini bermanfaat untuk mencukupi kebutuhan vtiamin D dan vitamin B12 (folat),
Setiap kapsulnya memiliki kandungan asam folat 1 mg, vitamin D3 400 IU, kalsium karbonat 250 mg, dan DHA 200 mg.
Adapun untuk aturan minumnya, Moms bisa mengonsumsi 2 kapsul per hari atau sesuai dengan saran dokter.
Harga Folamil Gold yaitu kisaran Rp 171.000 untuk kemasan isi 30 kapsul.
Jika Moms mencari vitamin untuk ibu menyusui, Gestiamin Pluz bisa menjadi pilihan yang tepat.
Baca Juga: 7 Jenis Buah yang Bagus Dikonsumsi Ibu Menyusui, Salah Satunya Buah Plum yang Bisa Cegah Anemia!
Suplemen ini mengandung 19 vitamin dan mineral untuk kesehatan ibu dan bayi.
Sekaligus memiliki AA dan DHA yang membantu stimulasi perkembangan otak dan penglihatan janin, serta menjaga kesehatan jantung ibu.
Manfaat lainnya karena dilengkapi dengan kandungan asam folat yang berguna mencegah cacat tabung saraf otak, susunan saraf pusat janin, dan menjaga kadar Hb ibu
Serta masih banyak lagi manfaat penting lainnya.
Untuk dosisnya, Moms dapat meminum 1 tablet setiap hari atau berdasarkan petunjuk dokter.
Harga Gestiamin Pluz mulai dari Rp 41.000 untuk kemasan isi 30 tablet.
Produk vitamin ibu menyusui ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan ibu hamil dan menyusui.
Moms dapat mengonsumsinya setiap hari satu kali 1 tablet.
Osfit Platinum mengandung banyak suplemen vitamin dan mineral yang penting.
Namun efek samping yang dapat muncul adalah feses berwarna hitam.
Serta tidak boleh dikonsumsi untuk ibu yang mengalami tranfusi darah berulang maupun anemia yang bukan disebabkan karena kekurangan zat besi.
Baca Juga: Makanan Ibu Menyusui Agar Lancar BAB, Yogurt Jadi Salah Satunya
Untuk harga vitamin ibu menyusui ini dibanderol dengan harga mulai dari RP 116.000 – Rp 160.000 untuk 30 kapsul.
Fenugreek memiliki kandungan fitoestrogen yang tinggi sebagai pemicu produksi ASI.
Kandungan fenugreek (Trigonella foenicum-Graecum) juga dapat membantu meningkatkan produksi ASI Moms.
Manfaat lainnya tidak hanya meningkatkan produksi ASI, tetapi juga ibu menyusui tetap fit selama beraktivitas dengan kandungan bahan-bahan alami.
Untuk mendapatkan manfaat maksimal, Moms sebaiknya mengonsumsi Nature's Way Funegreek Seed 2 kali sehari setelah makan.
Satu botol Nature's Way Fenugreek Seed berisi 100 vitamin sehingga cukup untuk dikonsumsi selama beberapa bulan dan harganya berkisar mulai dari Rp 145.000.
Promavit adalah multivitamin dan mineral untuk ibu hamil dan menyusui.
Vitamin ibu menyusui yang satu ini mengandung DHA, minyak ikan tuna, omega 3, vitamin A, vitamin B6, vitamin B12, vitamin D3, mineral, dan kandungan bermanfaat lain pada tiap kapsulnya.
Untuk aturan pakainya Promavit diminum 1 kapsul tiap minum, sebanyak 2 kali sehari.
Promavit tersedia dalam bentuk strip yang berisi 10 kapsul atau bisa dibeli dalam bentuk box berisi 6 strip, total 60 kapsul.
Harga Promavit yakni berkisar Rp 41.000-43.000 untuk kemasan 10 kapsul.
Baca Juga: 4 Jenis Nutrisi untuk Ibu Menyusui yang Penting Didapatkan, Tak Harus dari Makan Nasi Saja
Selama beraktivitas, ibu menyusui membutuhkan ASI booster agar produksi air susu melimpah.
Salah satu vitamin ibu menyusui yang dapat dikonsumsi adalah Herbs of Gold Breastfeeding Support.
Dosis yang disarankan adalah 1 tablet dua kali sehari. Harga Herbs of Gold Breastfeeding Support berkisar Rp279.300 - Rp570.000.
Herbs of Gold Breastfeeding Support memiliki kandungan tumbuhan herbal blessed thistle dan fenugrek sebagai bahan utama yang sudah dikenal memiliki manfaat untuk meningkatkan produksi ASI.
Mengandung vitamin dan mineral, vitamin untuk ibu menyusui ini adalah suplemen yang Moms butuhkan pada masa kehamilan dan menyusui.
Berbagai macam vitamin dan mineral di dalamnya, seperti vitamin A, C, D3, E, B1, B6, B12, B5, kalsium, zat besi, magnesium, zinc, dan lain-lainnya, bermanfaat untuk:
- Membantu mencukupi kebutuhan gizi ibu dan bayi
- Meningkatkan kualitas dan kuantitas ASI
- Mengurangi gangguan komplikasi kehamilan
- Mengoptimalkan proses tumbuh kembang janin dan bayi
Harga Nutrimax Mother adalah berkisar mulai dari Rp 225.000.
Baca Juga: 10 Ide Makanan untuk Ibu Menyusui Agar Anak Cerdas dan Aktif
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR