Untuk harga vitamin ibu menyusui ini dibanderol dengan harga mulai dari RP 116.000 – Rp 160.000 untuk 30 kapsul.
Fenugreek memiliki kandungan fitoestrogen yang tinggi sebagai pemicu produksi ASI.
Kandungan fenugreek (Trigonella foenicum-Graecum) juga dapat membantu meningkatkan produksi ASI Moms.
Manfaat lainnya tidak hanya meningkatkan produksi ASI, tetapi juga ibu menyusui tetap fit selama beraktivitas dengan kandungan bahan-bahan alami.
Untuk mendapatkan manfaat maksimal, Moms sebaiknya mengonsumsi Nature's Way Funegreek Seed 2 kali sehari setelah makan.
Satu botol Nature's Way Fenugreek Seed berisi 100 vitamin sehingga cukup untuk dikonsumsi selama beberapa bulan dan harganya berkisar mulai dari Rp 145.000.
Promavit adalah multivitamin dan mineral untuk ibu hamil dan menyusui.
Vitamin ibu menyusui yang satu ini mengandung DHA, minyak ikan tuna, omega 3, vitamin A, vitamin B6, vitamin B12, vitamin D3, mineral, dan kandungan bermanfaat lain pada tiap kapsulnya.
Untuk aturan pakainya Promavit diminum 1 kapsul tiap minum, sebanyak 2 kali sehari.
Promavit tersedia dalam bentuk strip yang berisi 10 kapsul atau bisa dibeli dalam bentuk box berisi 6 strip, total 60 kapsul.
Harga Promavit yakni berkisar Rp 41.000-43.000 untuk kemasan 10 kapsul.
Baca Juga: 4 Jenis Nutrisi untuk Ibu Menyusui yang Penting Didapatkan, Tak Harus dari Makan Nasi Saja
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR