Fakta tersebut dikemukakan oleh Brain Balance Achievement Centers.
Olahraga teratur ternyata membantu mengurangi jumlah waktu yang dibutuhkan tubuh untuk tertidur di malam hari.
Dengan cara ini, tentunya anak hanya membutuhkan lebih sedikit waktu untuk tidur dan harus bangun dari kasur.
Selain itu, olahraga setiap hari juga membantu menghindari masalah kesehatan, seperti obesitas yang dapat memengaruhi kemampuan anak untuk tidur.
Aktivitas lainnya yang dapat mempermudah tidur, antara lain gerakan fisik sebelum atau sesudah makan malam.
Jika tidak cobalah mengajak anak untuk berjalan-jalan di sekitar komplek tempat tinggal.
Percaya atau tidak, makanan yang dimakan anak sebelum tidur dapat memengaruhi kemampuannya untuk tidur di malam hari.
Jadi, orangtua sebaiknya memerhatikan makanan yang diberikan kepada anaknya saat malam.
Kita sebaiknya menghindarkan anak dari makanan atau minuman yang mengandung kafein karena kandungan ini dapat meningkatkan perilaku hiperaktifnya.
Selain itu, beberapa bahan dan pemanis buatan dapat membuat anak menjadi terlalu aktif.
Apabila menginginkan kualitas tidur yang baik pada anak, doronglah si buah hati untuk memakan kacang-kacangan, buah-buahan, dan protein.
Baca Juga: Anak Tidak Mau Tidur Siang? Berikut 5 Tips yang Bisa Moms Lakukan
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR