Air kelapa mengandung elektrolit yang mampu mengembalikan energi dan ion tubuh selama berpuasa.
Minuman ini juga mengandung antioksidan yang berperan melindungi janin dari serangan radikal bebas.
Moms dapat mengonsumsinya langsung bersama dengan buahnya.
Pilihlah jenis kelapa muda atau kelapa hijau yang bagus untuk tubuh.
Selain itu, air kelapa terkenal dengan manfaatnya yang mampu menjernihkan air ketuban dari lendir atau kotoran yang terdapat di dalamnya.
Air kelapa juga efektif meningkatkan cairan amniotik yang mampu meningkatkan cairan atau volume darah pada janin, sehingga kebutuhan mineral ibu kembali normal setelah seharian berpuasa.
Saat berbuka puasa, Moms sebaiknya mengonsumsi susu ibu hamil.
Minuman ini sangat bagus untuk meningkatkan energi dan memenuhi kebutuhan mineral.
Susu ibu hamil juga mengandung kalsium, vitamin A, vitamin K, kalium, fosfor dan zat besi yang sangat membantu meningkatkan daya tahan tubuh serta keberlangsungan hidup si kecil.
Selain susu, Moms juga bisa mengonsumsi asupan yang tinggi kalsium lainnya seperti yoghurt, keju dan sayuran hijau.
Moms dapat meminum susu ibu hamil setelah makan besar atau sebelum tidur, supaya perut tetap kenyang dan tidur semakin pulas.
Baca Juga: Minuman yang Sebaiknya Dihindari Ibu Hamil, Penting Diketahui Sejak Awal Kehamilan
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR