Mie instan berbahan dasar gandum utuh atau kacang-kacangan dapat memberikan nutrisi yang lebih baik daripada varian yang terbuat dari tepung terigu biasa.
Meningkatkan asupan sayuran adalah langkah positif dalam program diet Moms.
Saat memasak mie instan, tambahkan sayuran segar seperti wortel, brokoli, atau bayam.
Sayuran memberikan tambahan serat dan nutrisi tanpa menambah banyak kalori.
Ini juga akan membuat hidangan lebih bervariasi dan memuaskan.
Satu porsi mie instan seringkali lebih besar dari yang dibutuhkan tubuh.
Untuk mengontrol asupan kalori, batasi porsi mie instan yang Moms makan.
Gunakan piring kecil atau mangkuk agar porsinya terlihat lebih besar dan membuat Moms merasa lebih kenyang.
Hindari mengonsumsi mie instan secara berlebihan dan pertimbangkan untuk menyimpan sisa dalam wadah kedap udara untuk menghindari godaan makan lebih.
Bumbu mie instan sering mengandung garam dan lemak tambahan yang tidak sehat.
Moms dapat mengurangi penggunaan bumbu tersebut atau bahkan membuat bumbu sendiri dengan bahan-bahan yang lebih sehat.
Baca Juga: Bolehkah Ibu Menyusui Makan Mie Instan? Ini Penjelasannya untuk Moms
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR