Nakita.id – Selain sebagai ibadah, puasa Ramadan juga dapat menjadi waktu yang tepat untuk menjaga kesehatan dan mengontrol berat badan.
Namun, bagi sebagian orang, menjaga berat badan saat puasa bisa menjadi tantangan.
Ya, tak sedikit yang justru mengalami kenaikan berat badan padahal sudah puasa sebulan penuh.
Apabila Moms termasuk yang mengalaminya, kini tak perlu pusing.
Sebab, Nakita punya beberapa tips mudah untuk menjaga berat badan agar tidak naik ketika bulan Ramadan.
Penasaran bagaimana caranya? Yuk, simak!
Melansir dari berbagai sumber, inilah beberapa cara efektif untuk menjaga berat badan agar tidak naik saat puasa.
Sahur adalah waktu untuk makan sebelum memulai puasa.
Memilih makanan yang sehat dan bergizi saat sahur dapat membantu menjaga kadar gula darah stabil dan mengurangi rasa lapar selama puasa.
Pilihlah makanan yang mengandung serat tinggi, protein, dan lemak sehat.
Misalnya seperti biji-bijian utuh, telur, buah-buahan, sayuran, dan produk susu rendah lemak.
Baca Juga: 8 Menu Buka Puasa Enak yang Ternyata Bisa Menurunkan Berat Badan
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR