Kelelahan berlebihan pada ibu hamil tidak hanya berdampak pada kesehatan ibu, tetapi juga berpotensi merugikan kesehatan janin.
Kurangnya istirahat dan perawatan yang cukup dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan janin.
Ini dapat menyebabkan berbagai masalah, termasuk berat badan lahir rendah, kelahiran prematur, atau bahkan kelainan perkembangan.
Kelelahan dapat mengurangi kewaspadaan dan waktu reaksi seseorang, yang dapat meningkatkan risiko kecelakaan.
Bagi ibu hamil, risiko ini menjadi lebih besar karena perubahan fisik dan hormonal yang terjadi selama kehamilan.
Kecelakaan kecil seperti terpeleset atau jatuh bisa memiliki konsekuensi serius pada kesehatan ibu dan janinnya.
Salah satu faktor utama kelelahan pada ibu hamil adalah gangguan pada kualitas tidur.
Perubahan fisik seperti peningkatan ukuran perut dan ketidaknyamanan fisik lainnya dapat menyebabkan sulit tidur.
Gangguan tidur yang berkepanjangan dapat memperburuk kelelahan dan meningkatkan risiko masalah kesehatan lainnya.
Preeklamsia adalah kondisi serius yang dapat mempengaruhi ibu hamil dan janinnya.
Kelelahan yang berlebihan telah dikaitkan dengan peningkatan risiko terjadinya preeklamsia.
Baca Juga: Rincian Biaya Kuret di Bidan untuk Tindakan Keguguran, Bagaimana Mencegahnya?
Ibu Hamil Tidak Boleh Duduk Terlalu Lama, Ini Risiko dan Solusi untuk Kehamilan Sehat
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR