Kulit kepala yang kering sering menjadi penyebab utama rasa gatal.
Menggunakan minyak alami seperti minyak kelapa atau minyak zaitun bisa membantu melembapkan kulit kepala dan mengurangi rasa gatal.
Oleskan sedikit minyak pada kulit kepala sebelum tidur dan bilas dengan sampo pada pagi hari.
Tips praktis: Moms bisa menggunakan pelembap kulit kepala sekali atau dua kali seminggu. Cara ini tidak hanya melembapkan kulit kepala, tapi juga menutrisi rambut.
Jika kebiasaan menggaruk kepala terjadi saat Moms sedang cemas atau bosan, mencari aktivitas lain untuk menjaga tangan tetap sibuk bisa membantu.
Moms bisa mencoba menggenggam bola stres atau mainan kecil lainnya sebagai pengalihan.
Tips praktis: Simpan bola stres atau mainan kecil di dekat Moms, baik di meja kerja maupun di rumah. Saat merasa ingin menggaruk, alihkan dengan aktivitas lain.
Keramas terlalu sering atau terlalu jarang bisa memicu masalah kulit kepala.
Untuk mengatasi ini, pastikan Moms mencuci rambut secara teratur namun tidak berlebihan. Dua hingga tiga kali seminggu adalah frekuensi yang dianjurkan untuk kebanyakan orang.
Tips praktis: Jika Moms bekerja di luar ruangan atau berolahraga secara teratur, sesuaikan frekuensi keramas dengan kondisi rambut Moms.
Penggunaan alat pemanas seperti pengering rambut atau catokan bisa membuat kulit kepala kering, yang pada akhirnya memicu rasa gatal.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Bekas Suntikan Cacar pada Bayi dengan Perawatan Alami
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR