Nakita.id - Berbagai makanan menyehatkan baik untuk dikonsumsi tubuh, di antaranya adalah sayur dan juga buah.
Meski memiliki berbagai manfaat dan juga kandungan gizi yang baik, ternyata tak semua makanan yang dianggap menyehatkan benar-benar menyehatkan lo!
Ada beberapa makanan yang justru memicu kerusakan dan juga gangguan kesehatan.
Untuk masalah kerusakan tulang, baik tulang belakang maupun osteoporosis, selain gaya hidup, makanan ini juga bisa jadi alasan memicu kerusakan.
Dilansir dari Everyday Health, inilah 3 makanan yang bisa memicu kerusakan tulang dan osteoporosis.
1. Garam
Meskipun garam mengandung yodium yang baik untuk kesehatan, mengonsumsi makanan yang terlalu asin karena terlalu banyak garam bisa mengakibatkan kerusakan tulang.
Makanan yang terlalu asin artinya semakin banyak kanduangna kalsium di dalam makanan yang hilang.
BACA JUGA: Omesh dan Ayu Rayakan Ulang Tahun Putra Kedua, Inilah Doa untuk Langit
Untuk kesehatan tulang yang maksimal, Dr. Cosman merekomendasikan asupan garam yang sedang bagi tubuh.
Tak hanya kesehatan tulang, menurut sebuah penellitian Asia Pacific Journal of Clinical Nutrition, jika perempuan yang mengonsumsi garam dalam jumlah berlebih akan rentan terkena osteoporosis dan juga berhubungan dengan pascamenopouse.
BACA JUGA: 3 Makanan Untuk Mengatasi Bacterial Vaginosis, Perempuan Wajib Tahu!
2. Makanan yang mengandung zat inflamasi
Makanan yang mengandung zat inflamasi seperti tomat, jamur, cabai, kentang dan terong mampu memicu peradangan tulang yang bisa memicu Osteoporosis.
Meskipun mampu mengakibatkan peradangan, makanan yang memiliki kandungan vitamin dan mineral yang tinggi ini tak seharusnya dihindari selama tidak terlalu banyak dalammengonsumsinya.
BACA JUGA: Bermata Sembab Gara-gara Berita Perceraian Orangtuanya, Instagram Rizky Febian: Keep Strong
3. Bayam mentah
Selain berbahaya bagi kesehatan, bayam mentah juga bisa memicu kerusakan tulang dan juga tulang belakang.
Kerusakan tersebut karena bayam mentah mengandung oksalat yang dapat mengikat kalsium, sehingga membuat tubuh memiliki asupan kalsium rendah.
Sebaiknya dalam mengonsumsi bayam, haruslah dalam keadaan matang dan dimasak dengan baik, agar terhindar dari kerusakan tulang, dan mencegah pengikatan kalsium di dalam tubuh.
BACA JUGA: Konsumsi Air Jeruk Nipis Ditambah Garam Tiap Bangun Tidur, Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh!
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | Everyday Health |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR