4. Secara perlahan tinggalkan si batita.
Cobalah amati, bila Si Kecil sudah tampak nyaman dengan ayahnya, perlahan menjauhlah dengan meminta izin terlebih dulu sehingga ia tidak merasa ditinggalkan begitu saja.
BACA JUGA: 6 Tanda Awal Kanker Ovarium yang Sering Diabaikan, Cek Segera!
Jangan lupa sampaikan penghargaan kepadanya. “Ibu mandi dulu ya. Kamu minum susu ditemani Ayah. Kan kamu anak pintar. Nanti kita main lagi bertiga ya kalau Ibu selesai mandi.”
5. Tingkatkan frekuensi.
Bila Si Kecil mulai bisa menerima sosok yang diharapkan terlibat dalam pengasuhan, tingkatkan frekuensi aktivitas bersama mereka.
BACA JUGA: Cegah Sebelum Terjadi! Ini 8 Hal Sederhana Menghindari Kanker Ovarium
Semakin banyak aktivitas yang dilakukan bersama, niscaya rasa percaya anak kepada orang tersebut akan semakin tinggi.
Lama-kelamaan ia tak perlu bergantung lagi pada Ibu.
Ibu pun tidak lagi kerepotan sendirian menghadapi Si Kecil!
Source | : | Instagram,nakita |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR