Nakita.id – Salah satu kesalahan yang kerap dilakukan banyak orang adalah menghindari lemak, karena khawatir berat badan bertambah.
Namun, penting Moms untuk tetap mengonsumsi lemak sehat, yaitu lemak tak jenuh yang akan menghilangkan lemak jahat dalam tubuh.
Perlu diketahui, bahwa orang dewasa membutuhkan 20-35% kalori dalam tubuh yang asalnya dari lemak.
Dilansir dari boldsky.com, berikut ini daftar makanan berlemak sehat dan menyehatkan bagi tubuh. Apa saja?
BACA JUGA: Cegah Depresi, Tingkatkan Hormon Serotonin dengan Metode Sederhana Ini
Avokad
Selain bercita rasa lezat, avokad merupakan makanan berlemak terbaik, karena jenis lemak yang terkandung didalamnya akan menurunkan kolesterol jahat yang tertimbun dalam tubuh.
Penelitian menunjukkan, orang yang rutin mengonsumsi avokad justeru akan memiliki lebih sedikit gelambir di perut.
Telur
Kuning telur memang mengandung lemak, namun juga merupakan sumber protein yang penting untuk tubuh,
Telur utuh juga merupakan sumber kolin yang baik dan vitamin B yang membantu mengatur otak, sistem saraf dan sistem kardiovaskular.
BACA JUGA: Jika Mengonsumsi Pisang dan Avokad Setiap Hari, Terhindar Dari Penyakit Ini
Minyak zaitun
Konsumsi minyak zaitun dapat mengurangi risiko penyakit jantung, tekanan darah dan jenis kanker tertentu karena kaya akan asam lemak omega 3.
Sebuah penelitian menemukan, bahwa memasak dengan minyak zaitun dapat menyehatkan jantung dan menggunakannya untuk saus salad dapat mengurangi risiko stroke.
Kacang-kacangan
Kacang-kacangan seperti almond, walnut, dan pistachio sehat untuk jantung, karena lemaknya sehat dan kaya vitamin E, asam lemak omega-3 dan lutein serta karetenoid yang penting untuk kesehatan mata.
Penelitian menunjukkan, pemakan kacang pada umumnya lebih langsing dan memiliki penurunan risiko penyakit jantung.
BACA JUGA: Singkirkan Berat Badan dengan Menu Avokad, Seperti Ini Cara Membuatnya
Ikan berlemak
Istilah "ikan berlemak" mungkin terdengar menakutkan, tetapi sebenarnya merupakan makanan paling sehat dan paling lezat dari laut.
Ikan berminyak seperti salmon, tuna, sarden, mackerel, dan trout penuh dengan asam lemak omega-3 yang krusial untuk menjaga kesehatan jantung dan tidak mengandung lemak jenuh seperti daging.
Untuk itu, makanlah setidaknya dua porsi mingguan ikan herring, trout danau, mackerel, salmon, sarden atau tuna untuk lemak omega-3 sehat yang dikandungnya.
Keju
Keju amat dihindari terutama oleh orang yang sedang menjalankan program diet, padahal makanan lezat ini sangat bergizi dan sehat.
Keju kaya kalsium, protein, vitamin b12, fosfor dan lemak menyehatkan untuk jantung.
BACA JUGA: Mengejutkan 8 Hal Ini Ternyata Memicu Penyakit Jantung, Hati-hati Moms!
Coklat hitam
Mengandung zat besi, tembaga, magnesium dan lemak sehat untuk jantung menjadi alasan mengapa Moms tak harus khawatir mengonsumsi coklat hitam sebagai camilan,
Selain itu, makanan yang dijuluki makanan dewa ini kaya akan antioksidan yang membantu melawan radikal bebas dan mencegah penyakit berbahaya.
Mentega susu
Mentega sangat erat dengan makanan yang kita konsumsi setiap hari dan sepenuhnya terdiri dari lemak, namun mentega susu kaya akan vitamin A, k2 dan lemak baik.
Selain mentega susu, jangan ragu menambahkan selai kacang pada roti panggang saat sarapan karena keduanya kaya protein dan serat yang sangat menyehatkan.
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR