Nakita.id – Beberapa waktu lalu, beredar kabar heboh mengenai keamanan daging ayam.
Sebab aktor tampan Ari Wibowo mengabarkan bila sang istri Inge Anugrah mendapakan perawatan intensif di rumah sakit lantaran memakan daging ayam yang belum matang sempurna.
Kepada Grid.id, Ari Wibowo menyampaikan bahwa kasus keracunan yang dialami istrinya ternyata sering terjadi di Indonesia akhir-akhir ini.
BACA JUGA: Studi Buktikan Hamil di Usia 35 Tahun Bisa Perpanjang Umur Hingga Awet Muda
Tidak hanya daging ayam, daging merah seperti sapi pun kerap ditakuti karena dapat menyebabkan sejumlah masalah kesehatan.
Padahal, daging-daging tersebut sangat bermanfaat bila dikonsumsi dan diolah dengan benar.
Sebab daging merupakan sumber protein yang sangat baik dimana protein yang terkandung dalam daging memiliki asam amino esensial.
Berikut beberapa perbedaan kelebihan dan kekurangan gizi pada setiap jenis daging, contohnya daging ayam, ikan, kambing dan sapi.
BACA JUGA: Catat, 6 Jenis Sayuran yang Tak Bisa Dikonsumsi Oleh Semua Orang
Ayam
Kelebihan:
- Ayam kayak akan sumber protein. Dalam 100 gm ayam sudah terkandung 60% dari nilai kecukupan harian untuk protein.
- Ayam juga tinggi akan niasin (vitamin B3) dan vitamin B6. Niasin penting untuk menjaga kesehatan kulit dan sistem saraf.
Niasin dan vitamin B6 juga diperlukan dalam metabolisme lemak, karbohidrat dan protein dalam tubuh.
- Sumber mineral dan selenium yang sangat baik. Selenium merupakan komponen penting dari beberapa jalur metabolisme, termasuk metabolisme hormon tiroid, sistem pertahanan antioksidan, dan kekebalan tubuh.
- Mudah diolah dan dapat disajikan dalam berbagai jenis hidangan.
Kekurangan:
Makan ayam goreng berlebihan dapat meningkatkan risiko sindrom koroner akut, meningkatkan kolesterol secara signifikan, dan meningkatkan risiko serangan jantung.
Untuk itu sebaiknya batasi konsumsi ayam, minimal dua kali dalam seminggu.
BACA JUGA: Sering Cabuti Alis? Hati-hati Terkena Gangguan Trikotilomania!
Ikan
Kelebihan:
- Ikan mengandung protein yang berkualitas tinggi dengan jumlah yang cukup dari semua asam amino esensial dan rendah lemak.
- Ikan juga kaya akan asam lemak esensial omega-3 yang memberikan perlindungan terhadap penyakit jantung dan otak.
- Minyak ikan adalah salah satu dari beberapa sumber makanan alami vitamin D.
Kekurangan:
Tercemarnya air laut sering kali membuat banyaknya penemuan merkuri pada daging ikan.
Padahal merkuri sangat berbahaya untuk kesehatan, terutama perkembangan otak.
BACA JUGA: Dari Sendok, Pusar Hingga Toilet, Ini Deretan Fobia Aneh Selebritis
Kambing
Kelebihan:
- Daging kambing kaya akan protein berkualitas tinggi dan zat besi.
- Konsumsi daging kambing juga akan meningkatkan penyerapan zat besi dari makanan nabati. Daging kambing juga kaya akan seng.
Kekurangan:
Daging kambing memiliki kandungan kolesterol yang cukup tinggi dan tidak memiliki serat.
Selain itu, daging kambing yang sudah diproduksi secara komersial juga mengandung antibiotik, hormon, dan toksin
Sapi
- Daging sapi tanpa lemak mengandung 60% dari nilai kecukupan harian untuk protein hanya dalam 100 gram.
- Daging sapi dapat menjadi sumber vitamin B12 dan sumber vitamin B6.
BACA JUGA: Karena Hal Ini, Anak Alice Norin Tidak Bisa Mendapat Vaksin MMR
Vitamin B12 adalah hanya ditemukan dalam produk hewani dan sangat penting untuk metabolisme sel, menjaga sistem saraf yang sehat dan produksi sel darah merah dalam tubuh.
- Daging sapi tanpa lemak memiliki zinc (seng) enam kali lebih tinggi dari pada daging lainnya.
Zinc membantu mencegah kerusakan pada dinding pembuluh darah yang berkontribusi terhadap penyempitan pembuluh darah. aterosklerosis.
- Daging sapi merupakan sumber zat besi yang baik serta mengandung selenium dan fosfor.
BACA JUGA: Sederhana, Cemilan Nastusha Ini Ternyata Bisa Cegah Kanker Hingga Meningkatkan Fungsi Otak
Kekurangan:
Daging sapi mengandung lemak jenuh yang tinggi dan dianggap meningkatkan risiko kanker.
Daging sapi yang tidak dimasak dengan benar juga bisa mengundang penyakit.
Untuk menghindari hal tersebut sebaik Moms memilih daging sapi organik yang bebas hormon dan antibiotik.
Selain itu Moms juga bisa memilih bagian daging tanpa lemak.
BACA JUGA: Unik! Ini Tips Andien Agar Terhindar Dari Baby Blues dan Postpartum Depression
Penulis | : | Fadhila Auliya Widiaputri |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR