Nakita.id - Garam adalah produk yang paling bermanfaat di seluruh dunia.
Produk ini digunakan di rumah bahkan di dapur profesional.
Bumbu dapur bertekstur kasar ini seolah menjadi benda wajib ada di setiap dapur rumah tangga agar rasa masakan selalu lezat.
Namun, kebiasaan banyak orang menambahkan bumbu ini saat tengah memasak kerap membuat masakan menjadi keasinan.
Alih-alih dimakan, biasanya orang akan membuang makanan tersebut karena rasa asin berlebihan secara tak langsung tentu 'menyiksa' lidah.
Jangan khawatir Moms, ada beberapa cara mudah yang sebenarnya bisa dilakukan untuk menyiasati makanan yang terlalu asin sehingga tak terbuang percuma.
BACA JUGA: 7 Kebiasaan Ini Pengaruhi Kualitas Sperma, Nomor 4 Sering Dilakukan!
Jim Booth, seorang chef di ArtBar, Cambridge menuturkan penjelasannya.
Daging
Jika olahan daging ayam atau daging sapi terlalu asin, segera keluarkan daging tersebut dari panggangan atau penggorengan, lalu bilas menggunakan air panas.
"Setelah dibilas, panggang atau goreng lagi daging sebentar, tiriskan, kemudian sajikan," tutur Booth.
Sayuran
Terlalu banyak menambahkan garam atau mentega saat mengolah sayuran?
Jangan langsung dibuang, Moms bisa mengakalinya dengan mengolah sayuran menjadi puree.
Bahan makanan ini nantinya bisa Moms gunakan untuk mengolah saus pasta atau membuat ravioli.
BACA JUGA: Memiliki Penduduk Berumur Panjang, Seperti Ini Pola Makan Sehat ala Orangtua Jepang!
"Sayuran yang terlalu berbumbu bisa mendapatkan 'kehidupan' baru sebagai puree.
Puree ini dapat diolah sebagai pelengkap pasta, ravioli, atau olahan saus lainnya," kata Mike Friedman, chef di The Red Hen and All Purpose di Washington, D.C.
Sup
Kendati rasanya lezat dan menghangatkan perut, sup menjadi jenis makanan yang sering gagal diolah banyak orang.
Salah satu kesalahan umum yang kerap dilakukan adalah membubuhkan terlalu banyak garam, sehingga rasa sup akan berubah total bahkan aneh.
Jika demikian, ambil bebeapa potong kentang lalu masukkan ke dalam panci tempat rebusan sup.
Booth menjelaskan, kentang akan menyerap sebagian garam yang ada di dalam kaldu sehingga rasa asin tak lagi terlalu kentara.
Setelah itu, keluarkan kentang dari panci dan sup pun bisa dinikmati.
BACA JUGA: Singkirkan Warna Gelap di Leher Secara Instan dengan Kentang, Begini Caranya!
Pasta
Banyak chef profesional yang mengatakan bahwa menambahkan sejumput garam ke dalam air rebusan pasta bisa menambah cita rasa lezat makanan khas Italia tersebut.
Namun jika terlalu banyak, pasta justru akan terasa lebih aneh.
Jika hal itu terlanjur terjadi, keluarkan pasta dari air rebusan lalu bilas dengan air dingin sembari hentikan proses memasak.
Cara sederhana ini akan membersihkan kadar garam sehingga pasta bisa dinikmati sesuai kelera.
Ikan
Kaya akan nutrisi penting untuk tubuh, menambahkan terlalu banyak garam saat mengolah ikan akan berujung bencana.
"Setelah Anda menaburkan garam di atas daging ikan, Anda harus memasaknya dengan teknik yang tepat. Jika tidak, daging ikan terasa lembab dan merusak cita rasanya," kata Booth.
Nah, untuk itu jangan langsung dibuang Moms selama makanan yang terlalu asin bisa diselamatkan.
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Source | : | foodandwine |
Penulis | : | Erinintyani Shabrina Ramadhini |
Editor | : | Gisela Niken |
KOMENTAR