Moms cukup makan seperti biasa dengan memerhatikan gizi secara seimbang, sudah mendukung produksi ASI.
Nantinya, di usia 6 bulan ke atas, bersamaan dengan masa ASI eksklusif, Si Kecil akan butuh makanan tambahan selain ASI (MPASI).
Baca Juga : Moms Wajib Tahu, Ini Posisi Hubungan Intim Favorit Laki-Laki!
MPASI bisa memenuhi gizi selain dari ASI. Nah, karena Si Kecil tak lagi hanya bergantung pada ASI, bolehlah Moms mulai diet. Tapi sebaiknya konsultasi ke dokter dulu, diet apa yang cocok.
Apalagi kalau Moms bertekad menyusui hingga Si Kecil berusia 2 tahun. Tentunya kualitas ASI Moms harus tetap baik, alias memenuhi semua unsur gizi yang dibutuhkan Si Kecil.
Kalau mau berdiet, tentunya jangan yang ekstrem. Dikhawatirkan kualitas ASI Moms jadi kurang bagus hanya gara-gara Moms meng-cut sumber gizi yang penting, misalnya karbohidrat.
Baca Juga : Jadi Penyanyi Legendaris, Ruang Makan Siti Nurhaliza Jadi Sorotan
Kesimpulannya,selama masa menyusui eksklusif, lupakan dulu diet, ya, Moms. Selanjutnya, selepas ASI eksklusif bila ingin berdiet, pilih yang dietnya aman bagi Moms dan Si Kecil.(*)
Source | : | Tabloid Nakita |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
KOMENTAR