Selain membuat kulit kita bersinar, hormon yang dilepaskan dalam orgasme, termasuk dopamine dan oksitosin, adalah pendorong suasana hati, yang menyebabkan kita “merasa damai dengan diri kita sendiri dan dunia di sekitar kita,” menurut Dr. Hokemeyer.
Jadi, hubungan intim (dan juga masturbasi) mirip dengan 'Xanax alami'.
"Mereka adalah hadiah alam dan harus dinikmati secara bebas," katanya tentang hormon.
Baca Juga : 2 Hal Ini Membuat Kita Lebih Awet Muda, Salah Satunya Bercinta!
3. Membantu tidur pulas
Menurut National Sleep Foundation, orgasme memiliki manfaat tidur yang serius yang lagi-lagi ada hubungannya dengan hormon yang dilepaskan selama berhubungan intim.
Tidak hanya meningkatkan oksitosin, kegiatan panas ini juga menurunkan hormon kortisol yang berhubungan dengan stres, dan keduanya membuat kita pulas saat tidur.
Selain itu, saat orgasme juga melepaskan hormon prolaktin, membuat kita merasa rileks dan mengantuk.
"Tidak ada tidur yang lebih baik daripada setelah orgasme," kata Dr.Hokemeyer lagi.
4. Menurunkan risiko kanker prostat
Menurut para ilmuwan, satu orgasme dalam sehari dapat menurunkan risiko kanker prostat pada Dads.
Sebuah studi pada 2015 yang dilakukan oleh Harvard Medical School dan Brigham and Women's Hospital menyimpulkan bahwa peserta yang mengalami ejakulasi lebih dari 21 kali per bulan berisiko 22 persen lebih rendah terkena penyakit.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Livestrong |
Penulis | : | Rosiana Chozanah |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR