Minder dengan Perut Buncit? Coba Konsumsi 6 Jenis Makanan Ini

By Ine Yulita Sari, Rabu, 13 Februari 2019 | 11:31 WIB
8 buah ini bisa bantu Moms usir perut buncit ()

Nakita.id - Memiliki perut buncit dapat mengganggu penampilan kita.

Bahkan karena perut buncit, Moms bisa jadi minder untuk mencoba pakaian yang sedang tren saat ini.

Tapi jangan khawatir, jika kita sedang menjalani program diet, ada beberapa makanan yang bsia membantu mengecilkan perut.

Baca Juga : Jadi Penyebab Perut Buncit, Hindari 4 Kebiasaan di Pagi Hari Ini

Memilih makanan memainkan peran besar untuk mengecilkan perut.

Selain minum air putih cukup, memilih makanan yang segar dan gula tambahan bisa membantu mengurangi perut kembung sekaligus mengecilkan usus kita.

Supaya hasilnya lebih maksimal, Moms bisa memilih beragam makanan ini sebagai menu diet, antara lain:

1. Mentimun

Mentimun sangat segar jika dimakan dan mengandung 96% air.

Selain mencegah dehidrasi, kandungan air bisa membuat perut mudah kenyang.

Terlebih lagi, timun juga kaya akan vitamin C, vitamin K, asam folat, dan antioksidan flavonoid yang tentunya menyehatkan tubuh.

Baca Juga : Ratna Galih Hamil Anak Kembar dan Pilih Rehat, Ini Risiko Hamil Kembar

Buah ini sangat mudah dinikmati, baik itu dimakan langsung, dibuat salad, dijadikan acar, atau dijus.

2. Kacang-kacangan dan gandum

Salah satu cara untuk menghilangkan lemak perut adalah meningkatkan asupan makanan yang mengandung serat larut.

Contohnya gandum, berbagai jenis kacang, dan buah beri.

Jessica Crandal, seorang ahli gizi dari Academy of Nutrition and Dietetics mengatakan pada Reader’s Digest bahwa serat larut dapat mengendalikan gula darah lebih baik daripada karbohidrat.

Untuk itu, pastikan setiap hari kita mendapatkan 25-35 gram serat larut per hari.

3. Pisang

Pisang adalah camilan aman untuk kita yang sedang berjuang mengecilkan perut.

Buah ini mengandung karbohidrat sehat yang dicerna tubuh secara perlahan sehingga membuat Moms kenyang lebih lama.

Selain itu, pisang juga kaya akan kalium.

4. Pepaya

Baca Juga : Ini yang Harus Dilakukan Jika Orang Terdekat Alami Gangguan Kecemasan!

Meski baunya kadang tidak disukai beberapa orang, buah ini rasanya cukup enak.

Pepaya mengandung vitamin A, vitamin C, dan vitamin E yang sehat untuk tubuh.

Selain itu, buah ini juga kaya akan serat dan mengandung enzim proteolitik yang mencegah perut kembung, peradangan, dan masalah pencernaan.

Moms bisa menikmati buah ini secara langsung, dibuat salada, atau dipanggang dengan dilumuri minyak zaitun.

5. Cabai

Mungkin banyak yang tidak menyangka jika cabai masuk dalam menu diet.

Menurut penelitain, cabai mengandung capcaisin, yaitu bahan aktif yang membuat cabai terasa pedas ketika dimakan atau menyentuh kulit.

Baca Juga : Melahirkan Anak Pertama, Begini Potret Bahagia Raisa, Hamish, dan Si Kecil Usai Persalinan

Rasa pedas dari cabai ternyata bisa mengurangi keinginan kita untuk makan makanan yang berlemak, asin, dan manis.

Tenang Moms, tidak perlu mengonsumsinya mentah-mentah, kok.

Cukup tambahkan irisan cabai pada telur dadar, salad, atau tumis sayur kesukaan Moms.

6. Yogurt

Baca Juga : Sebelumnya Menolak Cuci Darah, Ibunda Okie Agustina Meninggal Dunia

Yogurt mengandung bakteri baik yang menyehatkan pencernaan.

Bahkan, mencegah perut kembung dan membuat perut kita kenyang lebih lama.

Yogurt mencegah kita ngemil makanan asin atau kue yang manis.