Tak Mau Kegemukan? Jangan Lewatkan Makan Malam, Pilih Menu Sehat Ini Moms!

By Anisa Annan, Selasa, 16 April 2019 | 19:38 WIB
Menu makan malam ini dijamin tak bikin kegemukan (rawpixel.com)

1. Pasta gandum

Terbuat dari gandum yang merupakan sumber karbohidrat kompleks, penelitian telah membuktikan jika konsumsi pasta memiliki kaitan dengan bentuk dan berat badan ideal.

Pada riset yang melibatkan 20.000 peserta tersebut, mereka yang lebih sering makan pasta tercatat memiliki lingkar pinggang dan pinggul lebih kecil.

Baca Juga : 45 Hari Jalani Rekayasa Cinta dengan Vicky Prasetyo, Anggia Chan Ngaku Rugi Puluhan Juta dan Alami Depresi!

Moms bisa mengganti asupan karbohidrat pada makan malam dengan pasta hasil olahan gandum utuh agar lebih bernutrisi dan mengoptimalkan penurunan berat badan.

2. Salmon

Jika selama ini Moms jarang mengonsumsi ikan untuk menu makan malam, sekarang waktunya coba.

Tak hanya lezat, salmon pun terbukti dapat membantu Moms menurunkan berat badan karena kandungan lemak baiknya.

Sebuah riset menunjukkan jika konsumsi lemak baik yang banyak dikandung oleh ikan, terutama salmon, mampu menurunkan produksi hormon ghrelin.