3 Gizi Saat Hamil yang Harus Terpenuhi, Jangan Sampai Terlewat Moms!

By Rachel Anastasia Agustina, Jumat, 6 September 2019 | 08:08 WIB
Gizi saat hamil yang harus terpenuhi. (valeria-aksakova)

Karbohidrat nantinya akan dipecah menjadi glukosa yang merupakan bahan bakar utama untuk kekuatan tubuh.

Baca Juga: Sering Susah Tidur Saat Hamil? Atasi dengan 9 Cara Ini, Tidur Pun Kembali Nyenyak!

Ada dua jenis karbohidrat yaitu karbohidrat sederhana dan karbohidrat kompleks.

Karbohidrat sederhana memberikan dorongan energi yang cepat karena dapat dicerna dan diserap dengan cepat.

Mereka dapat ditemukan dalam makanan manis alami seperti buah-buahan, madu, sirup maple.

Baca Juga: Demi Menjadi Anak Pemberani, Jangan Biarkan Anak Tidak Menghadapi Masalah dan Kegagalannya

Karena karbohidrat sederhana termasuk tinggi kalori, maka ada baiknya Moms memerhatikan asupannya ya.

Karbohidrat kompleks termasuk serat makanan dan pati, tubuh lebih lama memprosesnya.

Sehingga jenis karbohidrat yang ini akan memberikan energi yang lebih tahan lama dibandingkan karbohidrat sederhana.

Baca Juga: 5 Minuman yang Dibuat Hanya #5MenitAja untuk Bersihkan Ginjal Secara Alami, Moms Harus Coba!

Karbohidrat kompleks biasanya ditemukan dalam roti gandum, nasi merah, pasta, dan beberapa buah-buahan serta kentang dan jagung.

3. Lemak

Tubuh membutuhkan asupan lemak agar dapat menjalankan fungsinya lebih optimal.

Beberapa jenis lemak seperti asam lemak omega-3 memainkan peran penting dalam perkembangan otak.