Moms, Biasakan Cara Ini Untuk Menurunkan Berat Badan Pada Anak yang Mengidap Obesitas

By Ayu Novi Nurdiyanti, Kamis, 3 Oktober 2019 | 18:13 WIB
Cara menurunkan berat badan pada anak yang obesitas. (freepik.com)

Nakita.id - Obesitas bukan hanya bisa menyerang orang dewasa saja, tetapi anak kecil pun bisa.

Jika anak memiliki berat badan yang berlebih ini dapat berpengaruh dengan aktivitas dan kesehatannya.

Ditambah lagi dengan pola hidup yang sekarang, anak-anak sudah jarang bermain keluar rumah, menjadikan anak jarang bergerak.

Baca Juga: Banyak Bergerak dan Konsumsi Gizi Seimbang Jaga Berat Badan Anak

Moms dapat membantu anak menurunkan berat badan berlebih dan memulai hidup sehat dengan membiasakan aktivitas yang sehat dan pilihan makanan yang lebih baik sekarang.

Dilansir dari livestrong.com berikut cara membiasakan anak agar dapat menurunkan berat badan:

Baca Juga: Jalan-jalan Ke Roma, Italia, Olla Ramlan Mengaku Bingung Pakai Hijab di Luar Negeri

1. Konsultasikan dengan dokter anak

Dokter dapat memeriksa masalah medis apa  yang dapat menyebabkan masalah berat badan pada anak dan faktor-faktor yang mungkin berkontribusi pada kesulitan menurunkan berat badan.

Dokter juga dapat merekomendasikan makanan apa yang sehat dan memberikan langkah-langkah untukmenurunkan berat badan pada anak.

Baca Juga: Sahrul Gunawan Ungkap Jeritan Hati Hampir Kewalahan Urus Ketiga Anaknya Sendiri di Negara Orang, Kode Ingin Nikah Lagi?

2. Batasi konten kalori harian anak.

Menurut Departemen Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan AS, anak berusia 5 tahun yang cukup aktif, baik laki-laki ataupun perempuan, membutuhkan kalori 1.400 hingga 1.600 kalori setiap hari.

Kebutuhan kalori harian bertambah atau berkurang, tergantung pada apakah anak cukup aktif atau kurang gerak.

Baca Juga: Moms, Ketahui 6 Tips Cermat Memilih Bra yang Nyaman Untuk Wanita Hamil

3. Beri menu pilihan.

Moms, berikan anak beragam pilihan makanan sehat untuk makanan dan camilan.

Moms bisa memerikan buah segar, sayuran dan protein rendah lemak serta pilihan produk susu.

Saat anak menginginkan camilan, seperti sereal, roti bakar, atau produk roti lainnya, coba Moms tawarkan makanan dengan gandum utuh.

Baca Juga: Akan Segera Dinikahi Richard Kyle, Jessica Iskandar Blak-Blakan Akui Menikah dengan Ludwig Karena Kepepet

Jangan berikan anak makanan tinggi gula, tinggi lemak, dan batasi asupan makanan penutup dan minuman bersoda, Moms bisa jarkan anak untuk mengonsumsi air putih, jangan berikan minuman manis.

4. Sajikan porsi yang lebih kecil.

Ajak anak untuk memberi tahu Moms jika dia sudah kenyang atau ketika dia lapar. Moms, jangan memaksa anak untuk menghabiskan makanannya jika anak sudah kenyang.

Bila anak sudah kenyang dan Moms terus memaksa untuk menghabiskan makanannya, ini dapat menyebabkan makan berlebih dan penambahan berat badan.

Baca Juga: Aurel Hermansyah 'Berulah' Saat Liburan Bareng Anang dan Ashanty ke Afrika, Tak Disangka Anak Krisdayanti Tega Lakukan Hal Ini pada Orangtua Azriel

5. Ajak berolahraga.

Moms jangan izinkan anak berdiam diri  dirumah dalam waktu yang lama, hanya untuk tiduran atau bermain video game.

Ajak anak keluar rumah melakukan aktivitas yang dapat membuat tubuh bergerak dan berkeringat.

Aktivitas fisik setidaknya 60 menit perhari, Moms bisa membagi waktunya dalam beberapa sesi untuk anak bergerak.

Baca Juga: Wajah Kusam Hilang Hanya dengan Waktu Seminggu Pakai Olahan Madu, Berani Coba?

Lakukan kegiatan yang anak senangi Moms, seperti bermain bola, berenang, bermain petak umpet, bersepeda, atau jalan-jalan.

Moms bisa memberi izin ke anak hanya satu hingga dua jam menonton televisi, bermain video game, dan lainnya.

Kebiasaan ini dapat mengarah pada gaya hidup yang tidak aktif dan akan berlanjut hingga dewasa.