Ternyata Semudah Ini Trik Mengiris Bawang Supaya Enggak Keluar Air Mata, Bisa Banget Dicontek Nih

By Poetri Hanzani, Rabu, 18 November 2020 | 17:03 WIB
Tips agar tak menangis saat mengiris bawang. (freepik)

Lalu, iris bawang pada bagian tengah, dan atur ketebalannya.

Potong-potong sampai ke ujung akar, tapi jangan terburu-buru memotong pangkalnya.

Ini akan membantu menghindari pelepasan banyak gas, penyebab linangan air mata.

Setelah mengiris bagian tengah, potong akarnya dan mulailah membuat potongan baru melintang di atas bawang.

Ambil bawang yang sudah dipotong, masukkan dalam wadah dan jauhkan dari mata, sebelum kamu memotong bawang yang lain.

Cara lain yang bisa dicoba -jika ada- nyalakan range hood di dapurmu, lalu potong bawang di dekatnya.

Baca Juga: Semua Orang Bisa Buat, Cuma Pakai Bawang Merah hingga Minyak Zaitun Bisa Atasi Uban dengan Instan

Baca Juga: Kerap Dianggap Limbah Dapur Tak Berguna, Siapa Sangka Kulit Bawang Bombai Rupanya Simpan Manfaat Luar Biasa, Seperti Apa?

Ini dapat membantu sebagian gas masuk ke kap mesin dan menjauh dari mata.

Kamu juga bisa menyalakan lilin besar dan meletakkannya di dekat talenan saat mengiris bawang.

Nyala api akan membakar senyawa belerang, yang mengurangi gas yang masuk ke mata.

Ada juga saran untuk menggigit sepotong roti saat mengiris bawang.

Roti akan bertindak sebagai spons yang menyerap gas agar tidak menyakiti mata.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Tips Memotong Bawang agar Mata Tak "Menangis"