Agar Daya Tahan Tubuh Si Kecil Tetap Terjaga, Yuk Siapkan Selalu 5 Makanan Ini di Meja Makan

By Poetri Hanzani, Senin, 30 November 2020 | 13:39 WIB
Makanan yang dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh anak (freepik.com/pvproductions)

Agar Daya Tahan Tubuh Si Kecil Tetap Terjaga, Yuk Siapkan Selalu 5 Makanan Ini di Meja Makan

Nakita.id - Di tengah pandemi saat ini, wajib untuk selalu menjaga daya tahan tubuh.

Tak hanya orang dewasa, namun juga untuk anak-anak.

Salah satu menjaga daya tahan tubuh anak yaitu dengan mengonsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Juga: Musim Rawan Penyakit, Jangan Sampai Sistem Imun Tubuh Malah Turun Gara-gara Sering Lakukan Hal Sepele Ini

Asupan sehat sangat bermanfaat saat tubuh anak berjuang melawan penyakit.

Asupan sehat ibarat salah satu senjata yang membantu untuk menguatkan benteng pertahanan si kecil.

Para orangtua, berikut beberapa makanan yang dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh anak:

1. Makanan laut, daging merah, ayam

Makanan yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak adalah asupan berbasis protein.

Melansir Cleveland Clinic, makanan berprotein tinggi seperti makanan laut, daging merah, dan ayam banyak mengandung zinc.

Kacang-kacangan juga merupakan sumber zinc yang baik, namun kadarnya kalah tinggi dibandingkan protein hewani.

Seperti diketahui, zinc adalah mineral penting untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh.

Menurut National Institute of Health (NIH), kebutuhan zinc setiap hari untuk anak-anak adalah:

Baca Juga: Tak Selamanya Buruk, Sederet Camilan Enak Ini Ternyata Berkhasiat Meningkatkan Imun Tubuh di Tengah Pandemi Covid-19

- Bayi 0-6 bulan: 2 miligram

- Bayi 7-12 bulan: 3 miligram

- Anak 1-3 tahun: 3 miligram

- Anak 4–8 tahun: 5 miligram

- Anak 9–13 tahun: 8 miligram

- Remaja 14-18 tahun (laki-laki): 11 miligram

- Remaja 14-18 tahun (perempuan): 9 miligram

Hal yang perlu diingat, orangtua lebih disarankan memberikan zinc yang berasal dari bahan alami seperti makanan kepada anak dalam kondisi sehat.

Pasalnya, sembarangan memberikan suplemen zinc tanpa pengawasan dokter bisa berbahaya.

Terlalu banyak zinc dapat menyebabkan mual, muntah, tidak nafsu makan, kram perut, diare, dan sakit kepala.

2. Probiotik dan prebiotik

Selain zinc, makanan yang mengandung probiotik dan prebiotik juga baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak.

Baca Juga: Jangan Pernah Lakukan Kebiasaan Sederhana Ini Lagi Jika Tak Ingin Tubuh Jadi Gampang Sakit dan Tertular Virus Corona

Usus manusia mengandung banyak bakteri. Bakteri tersebut ada yang baik dan jahat.

Probiotik dapat membantu menjaga keseimbangan antara bakteri baik dan jahat.

Makanan yang mengandung probiotik di antaranya yogurt, kefir, acar, dan sari cuka apel.

Selain itu, pastikan anak-anak juga diberi prebiotik sebagai bekal menjaga daya tahan tubuhnya agar tetap prima.

Sumber prebiotik yang baik di antaranya pisang hijau, pisang raja, bengkuang, ubi jalar, dan asparagus. 

3. Kacang-kacangan dan biji-bijian

Alih-alih memberikan si kecil camilan tak sehat yang banyak mengandung pemanis buatan atau penyedap, berikan anak-anak camilan kacang-kacangan dan biji-bijian.

Kacang kenari, biji labu, biji labu, dan biji chia, bisa menambah asam lemak omega-3 jenis asam alfa-linolenat (ALA).

Asam lemak sehat ini terbukti ampuh membantu tubuh saat melawan penyakit.

Baca Juga: Tak Cukup Hanya Patuhi Protokol Kesehatan di Tengah Pandemi Covid-19, Kita Harus Hilangkan Berbagai Kebiasaan Buruk Ini untuk Menjaga Daya Tahan Tubuh

Selain asam lemak sehat, kacang-kacangan dan biji-bijian juga banyak mengandung protein, serat, dan kalium, magnesium, zinc, tembaga, mangan, vitamin E, B6, B12, dan A.

Tak hanya baik untuk menjaga daya tahan tubuh, zat tersebut juga bisa menunjang tumbuh kembang buah hati.

4. Buah dan sayur

Jangan lupa untuk memberikan buah dan sayur ke dalam setiap menu makanan sehat untuk anak.

Buah dan sayur termasuk makanan yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh.

Makanan kaya serat ini mengandung antioksidan, vitamin A, C, E, B2, B6, K, kalium, folat, magnesium, kalium, dan zinc.

Setiap hari, berikan buah dan sayur seperti wortel, brokoli, bayam, kangkung, sawi, jeruk, lemon, sampai stroberi untuk menunjang daya tahan tubuh anak.

5. ASI

Melansir Parents, air susu ibu (ASI) mengandung antibodi yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh anak.

ASI bisa membantu imun anak saat menghadapi infeksi telinga, alergi, diare, pneumonia, meningitis, infeksi saluran kemih, sampai sindrom kematian mendadak.

Sedangkan kolostrum yang keluar dari payudara ibu setelah melahirkan, sangat kaya antibodi ampuh penangkal penyakit.

Baca Juga: Tingkatkan Kekebalan Tubuh di Tengah Pandemi dengan Konsumsi 4 Vitamin Ini, Yuk Dicoba Mulai Sekarang

Untuk itu, setiap ibu disarankan memberikan ASI kepada bayinya. Terutama pada enam bulan pertama kelahiran si kecil.

Memberikan makanan yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak bukan satu-satunya jalan mendongkrak imunitas.

Imbangi memberikan makanan sehat untuk anak dengan mengarahkan si kecil cukup tidur dan aktif bergerak.

Tak kalah penting, terlebih di tengah pandemi ini untuk selalu #IngatPesanIbu dengan patuhi 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan serta mencuci tangan dengan sabun.

#NakitaCovid-19

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Makanan yang Dapat Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Anak