Menghadapi Musim Kemarau, Ini Caranya Agar Tubuh Tetap Sehat , Moms!

By Soesanti Harini Hartono, Senin, 19 Maret 2018 | 13:09 WIB
Air merupakan zat yang penting untuk menjaga tubuh tetap sejuk di cuaca panas. ()

#Percikkan air ke kulit Moms. Ketika cuaca sedang panas dan cerah, berendam atau berenang air dingin dapat menjadi aktivitas yang menyegarkan.

Meskipun demikian, ini bukanlah satu-satunya pilihan. Moms juga bisa melakukan aktivitas lain yang lebih murah, seperti menyalakan penyiram rumput di taman untuk menikmati air.

Moms juga bisa mandi atau berendam menggunakan air yang lebih dingin dari biasanya untuk menyejukkan tubuh. 

Isilah botol semprotan dengan air bersih dan masukkan ke dalam kulkas, baik ketika Moms sedang berada di rumah atau di kantor.

Ketika udara terasa terlalu panas, semprotkan sedikit saja air yang sudah didinginkan pada wajah dan tubuh agar Moms segera merasa sejuk.

Isi kembali botol seperlunya dan pastikan air selalu didinginkan.

BACA JUGA: Cegah Cacat Janin dan ADHD dengan Melakukan Kebiasaan Ini Saat Hamil