PTM 100 Persen Sudah Dijalankan, Pastikan Lagi 3 Barang yang Wajib Dibawa oleh Anak Demi Keamanannya Bersekolah di Masa Pandemi

By Amallia Putri, Minggu, 9 Januari 2022 | 17:45 WIB
3 hal penting yang wajib dibawa oleh anak saat menjalankan PTM (Pexels.com)

Nakita.id - Akhirnya mulai bulan ini, anak-anak sudah bisa mengikuti pembelajaran tatap muka atau PTM 100 persen.

Apalagi, dengan adanya varian terbaru Omicron, pemerintah memastikan agar varian terbaru ini tidak sampai pada klaster sekolah.

Walaupun begitu, pelaksanaan PTM 100 persen hanya diperbolehkan untuk beberapa sekolah yang memenuhi persyaratan saja.

Melansir dari Kompas, sekolah yang boleh menerapkan PTM 100 persen adalah yang berada di wilayah PPKM level 1 dan 2.

Diwajibkan para tenaga pendidik di sekolah tersebut sudah mendapatkan vaksin dosis kedua setidaknya 80 persen dari jumlah keseluruhan.

Pada sekolah yang memenuhi persyaratan tersebut bisa menjalankan PTM 100 persen. 

Berbeda dengan PTM sebelumnya, kali ini kapasitas tiap kelas menjadi 100 persen.

Selain itu, lama waktu belajar di sekolah adalah enam jam.

Di masa pandemi ini, untuk menjaga keamanan dan kesehatannya di sekolah, Si Kecil memerlukan tiga hal ini.

Baca Juga: Peserta Didik Bawa Bekal ke Sekolah, Jadi Salah Satu Cara Orangtua Agar Anak Siap Hadapi PTM 100 Persen

1. Handuk kecil atau tisu

Sebelum memasuki area sekolah dan kelas, tentu si Kecil diminta untuk mencuci tangan terlebih dahulu di tempat mencuci tangan yang telah disediakan sekolah.