Segar dan Menyehatkan, Buah Jeruk Bisa Jadi Pilihan Pelancar ASI yang Enak Dikonsumsi

By Debora Julianti, Sabtu, 5 Maret 2022 | 15:45 WIB
jeruk merupakan buah yang baik untuk ibu menyusui (pexels)

Nakita.id – Menjadi seorang Moms tentu bukan merupakan hal yang mudah.

Setelah harus mengandung selama 9 bulan lebih, Moms masih harus melanjutkan tugas menyusui anak.

Menyusui merupakan hal yang sangat penting untuk pertumbuhan dan perkembangan anak.

Anak yang mendapatkan susu langsung dari payudara Moms, biasanya akan memiliki pertumbuhan yang lebih baik.

Walau menyusui merupakan hal yang penting bagi pertumbuhan bayi, namun sayangnya tidak semua Moms dapat memprodusi ASI dengan baik.

Ada Moms yang memerlukan usaha lebih agar ASI mereka bisa keluar.

Maka dari itu sangat penting bagi Moms untuk mengonsumsi makanan yang kaya akan nutrisi, agar produksi ASI dapat lancar.

Makanan yang tentu memiliki nutrisi tinggi adalah buah-buahan.

Melansir dari GridHealth, berikut beberapa buah-buahan yang bagus untuk Moms konsumsi agar produksi ASI melimpah.

Baca Juga: 7 Buah Ini Memiliki Khasiat yang Beragam, Terutama untuk Ibu Menyusui Agar Tetap Terhidrasi dan Jadi Sumber Nutrisi Bagi Bayi

1. Jeruk

Seperti yang kita ketahui, jeruk merupakan buah yang kaya akan Vitamin C, yang bagus untuk tubuh Moms yang sedang menyusui.

Selain itu kandungan vitamin C yang ada pada jeruk juga berguna untuk pembentukan tulang, gigi dan otot pada bayi.

Maka dari itu jeruk merupakan buah yang dianjurkan untuk dikonsumsi oleh Moms yang sedang menyusui.

2. Alpukat

Moms buah alpukat juga bagus untuk memenuhi kebutuhan lemak harian.

Alpukat memiliki kandungan asam lemak esensial diantaranya asam lemak omega-3, omega-6 dan omega-9.

Kandungan lemak ini selain bagus untuk memperbanyak produksi ASI, ternyata alpukat juga berfungsi untuk membuat Moms terasa kenyang lebih lama.

Selain memenuhi kebutuhan lemak harian, buah alpukat juga dapat memenuhi kebutuhan vitamin B, vitamin C, vitamin K, vitamin E, kalium dan folat harian kita.

Baca Juga: Manfaat Pisang untuk Ibu Setelah Melahirkan dan Fase Menyusui, Catat Sederet Khasiatnya untuk Menjaga Kondisi Fisik Tetap Fit

3. Pepaya Hijau

Pepaya hijau nyatanya memiliki kandungan vitamin A, C, B dan E yang bagus untuk memperlancar ASI.

Hal ini karena buah pepaya hijau mengandung galactagogue terbaik yang dapat mendukung kelancaran produksi ASI.

Selain dapat memperlancar produksi ASI, papaya hijau juga dapat memperbaiki masalah saluran pencernaan.

4. Aprikot

Buah aprikot mengandungan vitamin A, vitamin C, kalium dan kalsium yang penting untuk kesehatan Moms yang sedang menyusui dan bayi.

Dalam buah apricot juga terkandung fitoestrogen, yakni agen yang meniru estrogen.

Fitoestrogen inilah yang akan membantu dalam produksi hormon susu dalam tubuh, serta mampu membantu melancarkan ASI.

Sehingga ASI yang dikonsumsi bayi cukup dan dapat memenuhi kebutuhan harian pada bayi.

 Baca Juga: Pentingnya Melengkapi Nutrisi Ibu Menyusui Selama 6 Bulan Pertama Pasca Persalinan, Ini Daftar Gizi yang Harus Moms Penuhi Agar Si Kecil Tumbuh Sehat