Udah Murah, Banyak Manfaatnya Pula! Cah Tauge Jadi Menu Sahur Penting Bagi Moms yang Selalu Ingin Berenergi Selama Berpuasa di Bulan Ramadhan

By Amallia Putri, Sabtu, 26 Maret 2022 | 17:30 WIB
Ca tauge untuk menu sahur ()

Nakita.id - Yuk, Moms ketahui apa saja menu makanan yang sehat untuk dikonsumsi selama bulan puasa.

Bulan Ramadhan sudah tinggal menghitung hari.

Sudah siapkan Moms untuk melaksanakan ibadah puasa?

Tentunya, selama seharian Moms perlu menahan lapar dan dahaga, setidaknya selama matahari masih terlihat.

Perlu bagi Moms untuk memilih menu makanan yang baik untuk kesehatan selama bulan puasa.

Tak hanya itu, perlu pintar-pintar memilih makanan yang bisa membuat Moms tetap berenergi selama seharian.

Apa saja, ya?

Tauge bisa dijadikan menu pilihan selama bulan puasa, apalagi saat sahur.

Mari ketahui apa saja manfaat yang diberikan tauge untuk tubuh kita selama bulan puasa.

Baca Juga: Sejumlah Masalah Kulit yang Dialami Wanita di Bulan Puasa, Mulai dari Kulit Kering dan Kusam sampai Jerawat di Wajah

Apa, sih, alasannya tauge penting untuk menu sahur kita?

Melansir dari WebMD, tauge kaya akan kandungan serat.

Setidaknya, setiap 55 gram tauge  terkandung 2 gram serat.

Selama ini, serat amat penting bagi Moms yang ingin memiliki pencernaan yang lancar.

Selain itu, serat dibutuhkan bagi Moms yang ingin menurunkan berat dan lemak di badan.

Namun, perlu diketahui, serat juga bisa menolong Moms untuk tetap berenergi selama seharian.

Bagaimana bisa?

Dari penelitian yang dilakukan tahun 2019, ternyata tauge punya sifat penahan lapar.

Melansir dari NCBI, dengan mengonsumsi tauge, Moms akan kenyang dalam waktu yang tergolong lama.

Baca Juga: Dari Tauge Hingga Kol, Beberapa Sayuran Yang Sebaiknya Dihindari Oleh Ibu Hamil

Tentu hal inilah yang dibutuhkan oleh Moms selama bulan puasa.

Seringkali, di bulan puasa Moms merasa lapar di tengah hari.

Beberapa ahli memang mengungkapkan bahwa lapar di tengah hari, bahkan sampai bikin asam lambung meningkat disebabkan karena kebiasaan buruk setelah sahur.

Misalnya, kembali tidur atau rebahan setelah menyantap makanan sebelum matahari terbit.

Namun, tidak dipungkiri menu makanan jadi hal yang penting untuk mengatasi hal ini.

Maka dari itu, penting bagi Moms untuk memasukkan menu tauge ke dalam menu sahur.

Dengan begitu, Moms akan selalu berenergi bahkan hingga sampai waktunya berbuka.

Lebih baiknya lagi, dengan mengonsumsi tauge aktivitas tidak akan terganggu.

KIta akan memiliki cukup energi untuk bisa beraktivitas sampai sore apabila mengonsumsi tauge di waktu sahur.

Baca Juga: Minum Air Rebusan Tauge Setiap Hari Ternyata Bisa Mengobati Sederet Penyakit Mematikan Ini, Orang yang Sering Sakit-sakitan Dijamin Kembali Sehat dan Panjang Umur

Tak hanya serat saja yang terkandung di dalam tauge.

Ada berbagai macam nutrisi lainnya di dalamnya.

Apa saja, ya?

Melansir dari Cleveland Clinic, ini dia nutrisi yang terkandung di dalam tauge:

1. Vitamin A, C, dan K

2. Asam folat

3. Fosfor

4. Magnesium

5. Antioksidan

Baca Juga: Mitos VS Fakta Kehamilan, Benarkah Ibu Hamil Dilarang Makan Tauge Mentah?

Sebagai orang Indonesia, cara kita mengolah tauge untuk jadi makanan amat beragam.

Salah satu contoh termudah dan termurah adalah dengan menumis tauge, sehingga menjadi ca atau cah.

Moms bisa juga, lo, memasukkan bahan-bahan lainnya yang sekiranya bisa mendukung cita rasa tauge.

Misalnya, seperti tahu, sosis, bakso, mie telor, dan lain-lain.

Tak ada salahnya juga Moms menyediakan dengan cara direbus atau dikukus biasa.

Disantap sebagai lotek, bersama dengan tahu goreng, bayam, wortel, kubis, timun, serta saus kacang juga bisa jadi pilihan yang tak hanya lezat namun juga sehat.

Tauge memiliki cita rasa aroma dan tekstur yang khas.

Kandungan seratnya pun akan bermanfaat bagi Moms yang hendak melaksanakan ibadah puasa.

Kandungan serat dari tauge amat penting untuk membuat Moms tetap kenyang dan berenergi selama berpuasa.

Baca Juga: BERITA POPULER: Cara Sederhana Agar Uban Rambut Bisa Hilang Permanen Cuma Pakai Tauge hingga Keriput di Wajah Auto Musnah dengan Tips Satu Ini