Sama Bahayanya dengan Bra, Mulai Sekarang Jangan Lagi Tidur Pakai Pembalut karena Bisa Timbulkan Dampak Merugikan Seperti Ini

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 11 April 2022 | 21:00 WIB
Jangan gunakan pembalut saat tidur malam karena efeknya berbahaya (Pexels.com)

Nakita.id - Tidur menjadi momen istirahat setelah seharian beraktivitas.

Jadi sudah sewajarnya kita harus dalam kondisi yang nyaman ketika akan tidur.

Tapi, sejumlah kebiasaan ini justru berbahaya jika dilakukan selama tidur malam.

Salah-salah, kesehatan Moms bisa terganggu, loh.

Rutinitas tidur memakai bra misalnya.

Hal ini tidak dianjurkan karena akan menekan sirkulasi darah saat Moms tidur.

Selain itu, penggunaan bra saat tidur dapat merusak jaringan payudara.

Tali bra juga dapat membuat memar dan menyakiti bahu ketika tidur.

Melansir dari Healthline, sejumlah kebiasaan ini sebaiknya tidak lagi dilakukan saat tidur.

Baca Juga: Jangan Kaget Kalau Tiba-tiba Tagihan Listrik Membengkak Tiap Bulan! Ternyata Biang Keroknya Peralatan Elektronik yang Selalu Dicolok ke Stop Kontak Semalaman, Apa Saja

1. Memakai pembalut

Umumnya Moms pasti menggunakan pembalut ketika menstruasi.

Namun, perlu diperhatikan untuk menggantinya tiap 4 jam untuk mencegah infeksi atau pertumbuhan organisme pada pembalut yang sebelumnya.

Selain itu, ganti juga pembalut setelah buang air dan pastikan bersihkan organ intim agar tidak tumbuh jamur.

Jika sedang menstruasi, Moms bisa mengganti pembalut dengan mentrual up ketika tidur.

Ini agar organ intim tidak tersentuh pembalut dalam waktu yang terlalu lama.

2. Membersihkan organ intim menggunakan sabun

Kebersihan organ intim memang sangat penting untuk dijaga.

Namun, membersihkannya dengan sabun bukanlah hal yang baik untuk kesehatan.

Baca Juga: Sudah Jadi Kebiasaan Setiap Hari, Ternyata Ini Risiko yang Mengancam Ketika Masih Nekat Minum Air Putih Sebelum Tidur

Bahan kimia dalam sabun akan masuk ke vulva sehingga mengganggu pH alami dan pada akhirnya menyebabkan kering dan gatal.

Perlu diketahui juga bahwa organ intin memiliki mekanisme pembersihan sendiri yang melalui lendir putih yang dihasilkan untuk mencegah pertumbuhan mikroba.

Moms cukup membersihkannya dengan air dan mengelapnya hingga kering sehingga tidak lembab.

3. Pakai deodoran

Penggunaan deodoran juga sebaiknya dipikirkan ulang karena ada kemungkinan dapat menyebabkan kanker payudara.

Deodoran di pasaran banyak yang terbuat dari bahan kimia sehingga ketika diaplikasikan akan mendorong racun masuk ke aliran darah.

Kalau pun Moms harus menggunakan deodoran untuk menjaga keharuman ketiak, pilihlah produk yang tepat.

Pastikan memilih yang tertera "anti perspirant", tidak mengandung pemutih, dan berbentuk semprot.

Hal ini agar penggunaan deodoran lebih aman dan Moms tetap harum.

Baca Juga: Perhatian untuk Moms yang Sudah Berumur 40 Tahun, Mulai Sekarang Tolong Sebelum Tidur Pijat Kaki dengan Minyak Wijen dan Rasakan Perubahan Menakjubkan Ini