Mizuiku Luncurkan Modul Panduan Ajar untuk Guru Se-Indonesia tentang Pelestarian Air Bersih dan Lingkungan Hidup

By Shannon Leonette, Senin, 19 Desember 2022 | 10:45 WIB
Rabu (14/12/2022), Mizuiku luncurkan modul panduan ajar untuk para guru se-Indonesia, yaitu Mizuiku Teachers Guide (MTG). (Dok. Press Release)

Sementara itu, Harumichi Seta selaku General Manager Sustainability Management Division, Suntory Holding Japan mengatakan, bagian yang paling menantang dari pendidikan lingkungan adalah mengajarkan nilai-nilai lingkungan dengan cara yang mudah dipahami.

"Oleh karena itu, perhatian khusus diperlukan terhadap metodologi pengajaran untuk pemahaman yang lebih baik tentang isu-isu lingkungan. Misalnya, pada tingkat dasar, pendekatan pembelajaran visual dan kreatif sangat efektif bagi anak-anak untuk memahami konsep dasar lingkungan," ucap Harumichi.

"Oleh karena itu, sangat penting bagi kami untuk memudahkan Bapak Ibu Guru semua menyampaikan ajaran tentang pelestarian air bersih dan lingkungan hidup kita kepada anak-anak," lanjutnya.

Mizuiku Teachers Guide sendiri dirancang dengan konsep untuk mempermudah para guru, serta membekali mereka dengan pengetahuan dan kemampuan mengajar topik lingkungan dengan baik.

Mizuiku Teachers Guide (MTG) dirancang dengan konsep untuk mempermudah serta membekali para guru dengan pengetahuan dan kemampuan mengajar topik lingkungan dengan baik. Termasuk, tentang pelestarian air bersih.

Untuk mendukung terwujudnya Mizuiku Teachers Guide, SGB bekerja sama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) untuk Sekolah Adiwiyata, serta Kementerian Pendidikan dan Budaya, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) dalam pembuatan modul panduan mengajar ini.

"Dalam rangka mencapai tujuan untuk mengurangi efek kerusakan lingkungan, maka pengetahuan tentang bagaimana menjaga kelestarian air bersih dan lingkungan tentunya perlu diketahui oleh seluruh institusi pendidikan," kata Ade Palguna. selaku Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI.

"Kami percaya, edukasi merupakan salah satu cara terbaik untuk melestarikan lingkungan kita. Dengan demikian, pendidikan bagi anak-anak pastinya tidak bisa dipisahkan dari peran guru sebagai pendidik mereka," lanjut Ade mengatakan.

Menurut Ade, para guru memegang peran penting dalam mendidik anak tentang konservasi, pelestarian, dan kepedulian lingkungan kepada para siswa.

Salah satunya adalah membentuk karakter dan kepribadian anak-anak sedini mungkin.

"Maka dari itu, kami sangat bersyukur dengan diluncurkannya modul Mizuiku Teachers Guide dan penyelenggaraan training of the trainers (toT). Modul panduan mengajar dan sesi pelatihan untuk membekali guru-guru ilmu yang lebih dalam, merupakan solusi bagi lingkungan dan dalam mendidik generasi penerus bangsa," tutup Ade.

Baca Juga: Siswa-siswa SDI PB Soedirman Cijantung Buat Fasilitas Pengolahan Air Bersih dari Air Bekas Cuci Tangan dan Air Hujan, Ini Dampak Positifnya