Upaya Pencegahan Obesitas pada Anak dan Orang Dewasa, Ini Penjelasannya!

By Shinta Dwi Ayu, Kamis, 2 Maret 2023 | 16:28 WIB
Cara mencegah obesitas pada anak dan orang dewasa. (Freepik.com)

Nakita.id - Begini cara mencegah obesitas pada anak dan orang dewasa.

Belakangan ini, obesitas menjadi salah satu masalah kesehatan yang banyak dibicarakan orang.

Mungkin sebagian besar hanya tahu obesitas merupakan suatu kondisi berlebihan berat badan.

Untuk orang yang belum tahu, pasti menganggap kenaikan berat badan menjadi suatu hal yang biasa saja.

Memang betul Moms, kenaikan dan penurunan berat badan merupakan hal lumrah jika dialami seseorang.

Namun, akan menjadi tidak wajar apabila penurunan dan kenaikan berat badan terjadi secara berlebihan.

Pasalnya, kenaikan berat badan yang berlebihan bisa datangkan masalah sebagai berikut:

- Diabetes tipe 2

- Penyakit jantung

- Tekanan darah tinggi

- Kanker (payudara, usus besar, dan endometrium)

Baca Juga: Obesitas Masih Terus Menjadi Masalah Serius, Ini Kata Pakar Gizi Mengenai Jumlah Asupan Gizi yang Baik untuk Anak

- Stroke

- Penyakit kandung empedu

- Penyakit hati berlemak

- Kolesterol tinggi

- Sleep apnea dan masalah pernapasan lainnya

- Radang sendi

- Infertilitas

Ditambah lagi, obesitas bukan hanya rentan dialami orang dewasa, tapi anak-anak juga bisa mengalami kondisi ini.

Oleh sebab itu, penting sekali mengetahui cara mencegah obesitas pada anak dan orang dewasa.

Cara Mencegah Obesitas pada Anak

1. Menyusui Anak

Melansir dari Medical News Today, banyak penelitian yang mengatakan menyusui anak bisa menurunkan risiko obesitas, Moms.

Selain itu, menyusui juga bisa membuat anak memiliki sistem kekebalan tubuh yang baik sehingga tidak mudah sakit.

Baca Juga: Cegah Obesitas, Ini Rekomendasi Menu Makanan yang Tepat untuk Bayi Usia 1 Tahun

Hal tersebut bisa terjadi karena ASI memiliki kandungan antibodi yang tidak bisa didapatkan di produk susu manapun.

2. Berikan Makanan Sesuai dengan Porsinya

Setiap Moms tentu saja ingin anak bisa makan banyak supaya sehat.

Padahal, memberikan makanan pada anak tidak selalu harus banyak lo, Moms.

Porsi makan tersebut harus disesuaikan dengan anak, artinya jangan terlalu banyak atau sedikit juga.

3. Kenalkan dengan Makanan Sehat

Salah satu penyebab obesitas adalah dimana anak lebih suka mengonsumsi makanan yang tidak sehat.

Oleh sebab itu, sejak kecil anak harus diperkenalkan dengan sederet makanan sehat.

Seperti sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, dan lainnya.

Sehingga, ketika mereka dewasa nanti, sudah terbiasa mengonsumsi makanan sehat tersebut.

4. Ajak Anak Berolahraga

Langkah selanjutnya, untuk mencegah obesitas adalah dengan mengajak anak berolahraga.

Tak perlu lama-lama, cukup 30 menit dalam sehari saja sudah cukup membuat anak menjadi sehat.

Olahraga yang dilakukan juga ringan saja seperti, bersepeda, renang, berlari, dan lainnya.

Baca Juga: Berperan Sama dalam Mengetahui 7 Penyebab Obesitas pada Anak, Apa Saja?

Cara Mencegah Obesitas pada Orang Dewasa

1. Kurangi Asupan Lemak Buruk

Salah satu mencegah obesitas adalah menghindari makanan-makanan yang mengandung lemak buruk atau jahat.

Seperti kita ketahui, ada dua jenis lemak, yakni baik dan juga jahat.

Dimana lemak baik sangat dibutuhkan oleh tubuh.

Tetapi, lemak jahat justru bisa datangkan penyakit apabila menumpuk di tubuh.

2. Kurangi Konsumsi Makanan Manis

Mengonsumsi makanan manis memang bisa datangkan kenikmatan tersendiri.

Makan makanan manis sebenarnya boleh saja, asalkan tidak berlebihan.

Karena jika terlalu berlebihan, bisa membuat Moms mengalami obesitas dan juga diabetes.

3. Makan Lebih Banyak Sayur dan Buah

Sama seperti anak-anak, orang dewasa juga penting sekali untuk lebih banyak makan buah dan sayur.

Jangan hanya memperbanyak asupan karbohidratnya saja.

Tetapi, asupan serat dari sayur dan buah juga penting untuk dikonsumsi.

Itu dia Moms sederet cara mencegah obesitas pada anak dan orang dewasa. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Cara Membuat Bayi Cepat Merangkak yang Bisa Moms Lakukan di Rumah Menurut Fisioterapis