Daftar Menu Makan Seminggu Rp100.000, Makanan Sehat untuk Keluarga

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 26 Januari 2024 | 11:00 WIB
Daftar menu makanan seminggu dengan uang belanja Rp100.000 (Freepik)

Nakita.id - Moms butuh rekomendasi? Ini daftar menu makanan murah meriah seminggu dengan uang belanja Rp100.000.

Hidup sehat tidak selalu berarti harus mengeluarkan banyak uang.

Dengan perencanaan yang baik, Moms dapat menyusun menu makan sehari-hari yang sehat dan lezat tanpa harus menguras kantong.

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah daftar menu makanan selama seminggu dengan uang belanja Rp100.000.

Yuk simak!

Daftar Menu Makanan untuk Seminggu

1. Hari Pertama: Sayuran dan Protein Nabati

Sarapan: Bubur oat dengan pisang (oatmeal, pisang, dan air)

Makan Siang: Nasi goreng sayuran dengan telur (nasi, sayuran campur, telur, dan bumbu dapur)

Makan Malam: Tumis sayuran dengan tempe (sayuran campur, tempe, dan bumbu dapur)

Menu pertama ini menyediakan nutrisi dari oatmeal dan pisang pada sarapan, protein nabati dari telur, dan tempe pada makan siang dan makan malam.

Sayuran campur memberikan variasi nutrisi yang dibutuhkan tubuh.

Baca Juga: Hemat Tapi Tetap Bergizi! Ini Ide Menu Rp100.000 untuk Seminggu Jaminan Disayang Suami